Artem Pustovyi Ingin Terus Beradaptasi Dengan Permainan Satria Muda
Berita Basket IBL : Pebasket asing Satria Muda Pertamina yaitu Artem Pustovyi bertekad untuk terus melancarkan proses adaptasinya bersama tim. Ia tahu bahwa dirinya masih baru dan harus banyak belajar soal situasi tim.
Seperti yang diketahui, Satria Muda Pertamina baru saja merekrut Artem Pustovyi untuk menggantikan sosok Jarred Shaw. Bersama Artem, Satria Muda sudah langsung meraih kemenangan impresif melawan Pacific Caesar Surabaya dan Tangerang Hawks. Artem juga tampak tampil solid dan tidak menemukan kesulitan adaptasi dalam dua pertandingan awalnya itu. Meski sudah bersinar, tetapi Artem sendiri tidak mau besar kepala dan ingin belajar lebih banyak.
"Selalu menyenangkan apabila kita mengakhiri pertandingan debut dengan kemenangan. Terlebih saya baru bergabung dengan tim selama dua hari, masih banyak hal-hal yang bisa dikembangankan agar kami menjadi lebih padu di pertandingan selanjutnya. Namun tentu saja saya harus cepat beradaptasi disini terutama dengan cuaca karena jujur saja dengan cuaca sepanas ini saya hampir tidak bisa bernafas namun setelah halftime semua menjadi lebih baik," ucap Artem saat diwawancara oleh media setempat.
Dengan sisa musim reguler yang semakin sedikit, Artem harus mempercepat proses adaptasinya. Ia harus menemukan chemistry dengan para pemain Satria Muda sebelum benar-benar tampil di babak playoff. Coach Youbel Sondakh juga pernah mengatakan bahwa dirinya akan memanfaatkan sisa musim reguler untuk mempersiapkan tim bertarung menuju playoff.
Artikel Tag: Artem Pustovyi, Satria Muda Pertamina
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/artem-pustovyi-ingin-terus-beradaptasi-dengan-permainan-satria-muda
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini