AF Rinaldo Ingin Terus Latih Hangtuah Untuk Musim 2023
Berita Basket IBL : Pelatih kepala Amartha Hangtuah yaitu AF Rinaldo mengungkapkan keinginannya untuk bertahan setidaknya setahun lagi bersama tim. Ia menilai pencapaian Hangtuah di musim 2022 kali ini sudah memenuhi target.
Pertama kali datang pada tahun 2021, AF Rinaldo membawa Amartha Hangtuah lolos ke babak playoff IBL di musim 2022. Perjalanan Hangtuah di babak playoff memang hanya berlangsung sebentar. Pada babak pertama, Hangtuah langsung tereliminasi setelah kalah dengan agregat 0-2 dari Satria Muda Pertamina. Kendati demikian, pencapaian tim di musim ini sudah cukup membuatnya tersenyum. Ia lantas tertarik untuk meneruskan kerja yang dibangun bersama Hangtuah hingga tahun depan. Prestasi mereka sudah cukup bagus dan hanya perlu diteruskan dengan konsistensi yang stabil.
"Kami mengalami perkembangan dibandingkan musim lalu. Kerja keras sepanjang musim ini berhasil dan bisa memberikan perlawanan kepada tim sekelas Satria Muda. Target kami memang membawa Hangtuah ke playoff. Fase tersebut sudah terlewati. Untuk musim depan tentu kami berharap lebih tinggi lagi. Pada babak reguler kami harus bisa mencapai peringkat lebih tinggi agar tidak langsung bertemu tim seperti Satria Muda," ucap pelatih yang akrab dengan sapaan Coach Inal itu.
"Pada gim kedua, SM mendominasi rebound, mereka memang memiliki size lebih dibanding kami. Keunggulan rebound mereka menghasilkan 25 angka dari second chance," tukas pelatih berkepala plontos tersebut.
Artikel Tag: AF Rinaldo, Amartha Hangtuah, IBL
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/af-rinaldo-ingin-terus-latih-hangtuah-untuk-musim-2023
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini