Aaron Fuller Resmi Lengkapi Komposisi Pemain Asing Rans Simba Bogor
Berita Basket IBL : Pebasket berdarah AS-Meksiko yaitu Aaron Fuller resmi datang ke Indonesia dan melengkapi komposisi pemain asing dari Rans Simba Bogor. Fuller datang untuk membantu Thomas De Thaey dan KJ Buffen yang sebelumnya sudah datang terlebih dahulu.
Menyongsong IBL musim 2025, Rans Simba Bogor memilih untuk mencari pemain asing baru dan berbeda total dari musim lalu. Setelah KJ Buffen dan Thomas De Thaey, kini tim asuhan Anthony Garbelotto tersebut telah resmi mendaratkan Aaron Fuller.
Fuller bermain basket perguruan tinggi untuk Universitas Iowa dan Universitas California Selatan sebelum bermain secara profesional di Portugal, Selandia Baru, Meksiko, Filipina, Luksemburg, Israel, Uruguay, Venezuela, dan Cile. Fuller juga sudah sering bermain di PBA bersama tim NLEX Road Warriors, Blackwater Elite, TNT Tropang Giga, dan Rain or Shine Elasto Painters. Pada tahun 2024, Fuller pernah bermain di LNB bersama tim Ancud. Dalam tujuh pertandingan dia mencetak rataan double-double yaitu 18,6 poin dan 10,1 rebound per game. Jika melihat ketrampilannya, Fuller adalah pemain yang punya kemampuan di dua arah. Dia bisa mencetak poin dan bertahan dengan sama baiknya.
Dengan komposisi skuat yang sudah lengkap, Rans Simba tentu menjadi lebih bersemangat menatap musim 2025. Mereka punya tiga pemain asing yang saling melengkapi satu sama lain. Selain pemain asing, Rans Simba juga berhasil mempertahankan Devon Van Oostrum selaku pemain heritage.
Artikel Tag: Aaron Fuller, RANS Simba Bogor
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/aaron-fuller-resmi-lengkapi-komposisi-pemain-asing-rans-simba-bogor
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini