Tekad Christiansen/Pedersen Raih Gelar Di Kejuaraan Eropa 2018
Berita Badminton: Meskipun sudah memastikan medali perunggu di Kejuaraan Bulutangkis Eropa 2018, pasangan ganda campuran terbaik Denmark, Mathias Christiansen/Christinna Pedersen tetap mengincar gelar tertinggi di Kejuaraan yang berlangsung di Huelva Spanyol itu.
Kepastian meraih medali diperoleh saat Christiansen/Pedersen suskes melangkah ke babak semifinal Kejuaraan Eropa 2018 dengan menundukan wakil asal Perancis, pasangan Ronan Labar/Audrey Fontaine dengan dua game langsung dengan skor 21-18 dan 21-16.
Setelah mendapatkan perlawanan yang cukup ketat di game pertama, Christiansen/Pedersen mampu mengambil alih kendali permainan di game kedua dan terus melaju hingga berhasil meraih kemenangan.
"Kami berjuang cukup mudah hari ini, tetapi hari ini kami lebih baik dari kemarin, dan kemarin lebih baik daripada hari sebelumnya," kata Christianen.
"Kami mendapatkan hasil yang lebih baik di setiap pertandingan dan sekarang kami sudah memiliki medali, tetapi kami masih lapar gelar juara, pasti," ungkap Christianen.
Christiansen sukses memenangkan medali Eropa pertamanya pada tahun lalu di sektor ganda putra, sementara Pedersen memiliki koleksi lebih banyak dengan enam medali emas dan satu medali perak di Kejuaraan Eropa.
"Ini adalah kejuaraan Eropa pertama saya dengan Mathias dan kami telah menantikan ini. Seperti kata Mathias, Kami lapar, kami siap untuk melangkah lebih jauh dan memberikan pertarungan yang baik lagi," kata Pedersen.
Selanjutnya di babak semifinal pada Sabtu (28/4), pasangan Mathias Christiansen/Christinna Pedersen akan mencoba meraih tiket ke partai puncak Kejuaraan Eropa 2018 dengan menghadapi wakil asal Inggris yang juga unggulan ketiga, Marcus Ellis dan Lauren Smith yang lolos ke babak semifinal setelah mengalahkan pasangan asal Jerman, Marvin Emil Seidel/Linda Efler dengan dua game yang cukup ketat dengan skor 24-22 dan 21-13.
Artikel Tag: Mathias Christiansen, Christinna Pedersen, Kejuaraan Eropa 2018
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/tekad-christiansenpedersen-raih-gelar-di-kejuaraan-eropa-2018
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini