Sponsor Sedih Terkait Hukuman BWF Kepada Kedua Pemain Malaysia

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 04 Mei 2018, 05:00 WIB
Sponsor Sedih Terkait Hukuman BWF Kepada Kedua Pemain Malaysia

Zulfadli Zulkifli/[Foto:NST]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Apacs Malaysia, perusahaan peralatan olahraga yang mensponsori Zulfadli Zulkiffli dan Tan Chun Seang merasa terpukul dua pemainnya dijatuhi hukuman berat oleh Federasi Badminton Malaysia (BWF) setelah terbukti bersalah melakukan pengaturan pertandingan .

Apacs akan menunggu proses banding kedua pemain sebelum membuat keputusan tentang sponsor mereka terbukti bersalah karena pengaturan pertandingan.
 
Manajer umum Apacs, Jabbery Lim mengatakan bahwa saat ini tidak ada keputusan yang dilakukan dan berharap Apacs akan segera membahas masalah ini dengan kedua pemain tersebut.
 
"Mereka telah terlibat dalam bulutangkis sejak kecil. Akan sulit bagi mereka untuk memiliki kehidupan normal jika mereka bukan bagian dari olahraga lagi," kata Jabbery.
 
Jabbery mengungkapkan bahwa Chun Seang telah bergabung dengan merek Apacs sejak tahun 2011, sementara Zulfadli bergabung pada tahun 2015 lalu.
 
"Mereka telah banyak membantu kami dalam hal promosi dan dukungan. Mereka juga sudah memperbarui kontrak mereka dengan kami beberapa kali.
 
"Kami harus membicarakan masalah ini dengan mereka. Kami tidak ingin mengganggu mereka sebelum keputusan (atas pengajuan banding mereka) dibuat. Mereka masih memiliki kesempatan untuk mengajukan banding dan meminta hukuman mereka dikurangi.
 
"Zulfadli belum sepenuhnya keluar dari olahraga ini, dia terus berlatih seperti biasa ketika Chun Seang berlatih di Melbourne," Jabbery menambahkan.
 
Imbas dari hukuman tersebut, para pemain juga dijatuhkan denda yakni Tan Chun didenda sebesar US $ 15.000 (RM58.897) atau berkisar 208 juta rupiah, sementara Zulfadli Zulkifli didenda sebesar US $ 25.000 (RM98.162) atau berkisar 347 juta rupiah.
 
Jabbery juga mengatakan bahwa dia merasa sedih tentang apa yang telah terjadi pada kedua pemain. Chun Seang dijatuhi hukuman selama 15 tahun sementara Zulfadli mendapat hukuman lebih berat dengan 20 tahun atas pelanggaran kode etik BWF.
 
"Tidak bisa melatih atau terlibat dalam kegiatan bulutangkis sangat menyedihkan. Mereka adalah pemain bulutangkis sejak muda. Pekerjaan apa yang akan mereka lakukan jika hasil akademis mereka tidak bagus," pungkasnya.

Artikel Tag: BWF, badminton, bam, Match Fixing

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/sponsor-sedih-terkait-hukuman-bwf-kepada-kedua-pemain-malaysia
1485  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini