Soniia Cheah Lolos ke Perempatfinal Taiwan Open 2018

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 05 Okt 2018, 10:15 WIB
Soniia Cheah Lolos ke Perempatfinal Taiwan Open 2018

Soniia Cheah/[Foto:NST]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Pemain tunggal putri Malaysia, Soniia Cheah sukses menggenggam tiket babak perempatfinal turnamen Taiwan Open 2018 World Tour Super 300 dengan menundukan wakil asal Denmark, Julie Dawall Jakobsen.

Pemain berusia 25 tahun itu sukses menyingkirkan Julie dengan kemenangan mudah dua game langsung 21-10 dan 21-10.

Terakhir kali pemain peringkat 37 dunia itu mencapai babak perempatfinal adalah pada bulan Juli lalu saat di turnamen Thailand Open 2018 di Bangkok.

"Saya harus mengakui bahwa saya sedang berjuang untuk menemukan ritme saya. Saya hanya butuh terobosan yang baik," kata Soniia.

"Itulah mengapa mencapai perempat final di sini sangat penting. Saya masih memiliki jalan panjang untuk terus maju, namun hanya saya yang tahu betapa saya ingin menjadi pemain papan atas dunia," ungkapnya.

Soniia harus bisa mengalahkan dirinya sendiri jika ia ingin melaju dari babak delapan besar, karena ia akan melawan unggulan keempat asal tuan rumah Taiwan, Pai Yu Po di babak selanjutnya.

Di sektor ganda putra, pasangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik terus menunjukkan konsistensi dengan mengalahkan Chang Ko Chi/Lu Chia Pin asal Taiwan dengan 21-14 dan 21-16 untuk mencapai perempat final berturut-turut untuk keempat kalinya sejak mereka melakukannya di Kejuaraan Dunia di Nanjing China pada Agustus lalu.

Pasangan yang bertekad untuk bermain di Olimpiade Tokyo 2020 itu akan menghadapi unggulan teratas asal tuan rumah, Chen Hung Ling/Wang Chi Lin untuk memesan tempat di babak semifinal.

Artikel Tag: Soniia Cheah, bam, Taiwan Open 2018

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/soniia-cheah-lolos-perempatfinal-taiwan-open-2018
2383  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini