Shi Yuqi Tunggal Putra Pertama China Menangi Indonesia Open Dalam 35 Tahun

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 11 Jun 2024, 17:30 WIB
Shi Yuqi Jadi Tunggal Putra Pertama China Menangi Indonesia Open Dalam 35 Tahun

Shi Yuqi/[Foto:AFP]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Bintang bulu tangkis China, Shi Yuqi sukses menjadi kampiun turnamen bergengsi Indonesia Open World Tour Super 1000 pada Minggu dengan menundukkan juara Eropa asal Denmark, Anders Antonsen.

Namun, kemenangan Yuqi tak diraih dengan mudah karena harus bertarung menghadapi Anders Antonsen lewat pertandingan ketat rubber game dengan skor 21-9, 12-21 dan 21-14.

Itu adalah balas dendam yang manis bagi pemain andalan China itu setelah upayanya digagalkan oleh pemain Denmark itu di final Malaysia Open pada bulan Januari lalu .

Kemenangan ini Shi Yuqi menjadikan Ia pemain tunggal putra China pertama yang meraih gelar juara di turnamen Indonesia Open sejak Xiong Guobao meraih gelar juara pada edisi 1989.

Kemenangan tersebut merupakan pertanda buruk bagi rival Yuqi karena Olimpiade Paris akan dimulai bulan depan.

"Saya mencoba untuk tampil lepas agar tidak cedera. Semua pemain pasti mengalami hal yang sama agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan mengingat berikutnya akan tampil pada ajang Olimpiade Paris 2024," ungkap pemain kelahiran 28 Februari 1996 ini melalui siaran pers Humas PP PBSI.

Juara Indonesia Open merupakan gelar keempat Yuqi tahun ini setelah ia juga menjuarai India Open pada Januari dan French Open pada Maret.

Shi Yuqi juga membawa China meraih gelar kejuaraan Piala Thomas 2024 yang berlangsung di kandangnya di Chengdu pada bulan lalu.

Selain Yuqi, China juga sukses membawa tiga gelar lainnya dari lawatannya di Indonesia Open 2024 yakni dari sektor tunggal putri atas Chen Yufei, ganda campuran atas Jiang Zhenbang / Wei Yaxin serta ganda putra atas Liang Wei Keng / Wang Chang.

Artikel Tag: Shi Yuqi, Anders Antonsen, Indonesia Open 2024

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/shi-yuqi-tunggal-putra-pertama-china-menangi-indonesia-open-dalam-35-tahun
760  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini