Sayaka Takahashi Pensiun Dari Tim Nasional Jepang
Berita Badminton : Pemain tunggal putri Jepang No. 14 Dunia Sayaka Takahashi baru-baru ini mengumumkan di Instagram-nya bahwa dia menyatakan pensiun dari tim nasional bulu tangkis Jepang ( NBA ).
Sayaka Takahashi mengatakan dalam pengumuman pensiunnya bahwa dia telah berjuang karena cedera dan mungkin sudah waktunya baginya untuk mulai memikirkan petualangan berikutnya.
"Terima kasih atas dukungannya. Saya mohon maaf terlambat mengumumkan bahwa saya telah mundur dari tim nasional Jepang," tutur atlet 30 tahun itu.
"Sejak tahun lalu saya telah berjibaku dengan cedera. Saya mencoba tetap berlatih dan bertanding lebih sering."
Takahashi menyampaikan keputusan untuk pensiun dari timnas telah dipikirkan secara matang.
"Selama Japan Open saya telah melakukan yang terbaik," ucap Takahashi yang gugur pada babak 32 besar di turnamen itu.
"Setelah itu, saya berkonsultasi dengan tim dan memutuskan untuk mundur dari timnas Jepang."
Takahashi tidak menjelaskan mengenai karier apa yang dia pilih setelah hengkang dari timnas. Ada kemungkinan dia akan mengikuti para senior seperti Keigo Sonoda yang memilih jalur pemain profesional.
Kakak perempuan Sayaka Takahashi yang berusia 30 tahun, Ayaka Takahashi, juga merupakan pemain bulu tangkis terkenal. Ayaka Takahashi dan Misaki Matsutomo menciptakan sejarah untuk bulu tangkis Jepang ketika mereka memenangkan medali emas bulutangkis pertama Jepang di ganda putri pada Olimpiade Musim Panas 2016 di Rio de Janeiro.
Ayaka Takahashi mengumumkan pengunduran dirinya dari bulu tangkis pada Agustus 2020. Dia kemudian menikah dengan Yuki Kaneko pada Januari 2021
Artikel Tag: Sayaka Takahashi, jepang
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/sayaka-takahashi-pensiun-dari-tim-nasional-jepang
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini