Rinov/Debby Gagal ke Perempat Final Fuzhou China Open 2018
Berita Badminton: Pasangan baru Rinov Rivaldy/Debby Susanto gagal memenuhi ambisi mereka untuk lolos perempat final turnamen Fuzhou China Open 2018 World Tour Super 750, setelah di babak kedua harus mengakui keunggulan wakil tuan rumah, Wang Yilyu/Huang Dongping.
Rinov/Debby gagal membendung laju ganda campuran peringkat dua dunia, Wang/Huang dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 10-21 dan 16-21 hanya dalam tempo 32 menit.
Permainan cepat dan rapat yang ditunjukan Wang/Huang membuat Rinov/Debby sangat kerepotan dan gagal mengimbangi permainan. Bahkan Rinov/Debby harus tertinggal sangat jauh di interval dengan 4-11. Semakin percaya diri, Wang/Huang berhasil mengamankan game pertama dengan keunggulan telak 10-21.
Tak mau kalah begitu saja, Rinov/Debby mencoba membalas dan mengembangkan permainan. Namun banyaknya kesalahan-kesalahan mudah yang dilakukan Rinov/Debby membuat mereka harus kembali tertinggal di interval dengan 6-11.
Selepas restart Rinov/Debby mencoba mengejar ketertinggalan dan terus menekan Wang/Huang. Namun jarak poin yang terlalu besar membuat Rinov/Debby kembali harus merelakan game kedua diraih Wang/Huang dengan 16-21, sekaligus menghentikan langkah Rinov/Debby di babak kedua Fuzhou China Open 2018.
"Saya memang kaget dengan permainan lawan yang cepat. Saya harus bisa segera mengimbangi mereka. Di game pertama skornya jauh, karena saya masih kaget tadi. Di game kedua sudah bisa mengikuti tapi malah banyak buang poin," kata Rinov.
Meskipun kalah, Rinov Rivaldy mendapatkan pelajaran yang cukup berharga setelah naik level senior musim ini. Apalagi Fuzhou China Open merupakan turnamen Super 750 pertama yang Ia ikuti dan dapat bersaing dengan para pemain papan atas dunia dari berbagai negara.
"Tadi saya kasih tahu Rinov yang basic saja, seperti lebih sabar, fokus. Kalau dikasih tahu banyak-banyak nanti takutnya malah jadi bingung. Rinov kalau mainnya tenang, sebetulnya bisa mengimbangi pemain level elit. Nanti kan dia pasti akan naik kelas, harus lebih tenang dari awal, skill nya tidak kalah kok dengan pemain-pemain kelas atas," tutur Debby.
Artikel Tag: Rinov Rivaldy, Debby Susanto, Fuzhou China Open 2018
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/rinovdebby-gagal-ke-perempat-final-fuzhou-china-open-2018
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini