Putri Kusuma Bersyukur Keluarkan Kemampuan Terbaik Kalahkan Tai Tzu Ying
Berita Badminton : Kejutan terjadi setelah tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani berhasil menyingkirkan mantan pemain peringkat 1 dunia andalan tuan rumah, Tai Tzu Ying di babak perempat final turnamen Taiwan Open World Tour Super 300.
Putri Kusuma berhasil menundukkan unggulan teratas yang juga pemain peringkat 3 dunia, Tai Tzu Ying lewat pertarungan ketat rubber game yang sangat mendebarkan dalam durasi 1 jam dan 8 menit dengan skor 18-21, 21-16 dan 24-22, dalam pertandingan yang berlangsung di Taipei Arena, Taiwan pada Jumat (6/9) sore waktu setempat.
Kemenangan ini membawa Putri ke babak empat besar turnamen berhadiah total USD 210.000 atau berkisar 3,3 miliar rupiah.
Putri mengaku bersyukur bisa mengalahkan pemain kuat seperti Tai Tzu Ying yang notabene adalah pemain kenyang pengalaman dan pernah dijuluki Ratu World Tour juga pernah menjadi pemain peringkat 1 dunia. "Pertama, saya mengucapkan Alhamdullilah bisa memenangkan pertandingan ini dengan baik dan tidak ada cedera apapun," tanggap Putri kepada tim Humas dan Media PP PBSI, seusai pertandingan.
"Perasaanya campur aduk bisa menang melawan Tai Tzu Ying tapi yang pasti saya senang bisa mengeluarkan permainan yang baik," Putri, menuturkan.
Selanjutnya di babak semifinal Taiwan Open 2024 pada Sabtu (7/9), Putri Kusuma Wardani akan berjumpa dengan wakil asal tuan rumah lainnya, Chiu Pin Chian yang di laga sebelumnya berhasil memulangkan unggulan kelima asal Jepang, Natsuki Nidaira lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 15-21, 21-19 dan 21-16.
Selaon Putri, Merah Putih juga meloloskan dua wakil lainnya ke babak empat besar Taiwan Open 2024 yakni ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi serta Jesita Putri Miantoro / Febi Setianingrum.
Artikel Tag: Putri Kusuma Wardani, Tai Tzu Ying, Taiwan Open 2024
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/putri-kusuma-bersyukur-keluarkan-kemampuan-terbaik-kalahkan-tai-tzu-ying
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini