Prestasi Wakil Indonesia di Tour Asia Tenggara Bikin Puas PBSI

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 22 Jul 2022, 18:00 WIB
PBSI Puas Dengan Pencapaian Tour Asia Tenggara

Podium Ganda Putra Singapora Open 2022/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengapresiasi pencapain para pemain Merah Putih yang membawa pulang total enam gelar juara dari tiga turnamen yang diikuti sejak awal bulan ini yakni di Malaysia Open, Malaysia Masters dan Singapore Open 2022.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bidang Pengembangan & Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky yang menilai bahwa para pemain bisa tampil maksimal memberikan yang terbaik dan membawa pulang gelar juara.

"Saya puas (dengan pencapaian para atlet) karena perolehan medali bertambah," ucap Rionny, dalam siaran pers Humas PP PBSI, Senin (18/7).

"Saya pun senang karena pelatih dapat menjaga kondisi dan semangat atlet-atletnya hingga bisa all-out memberikan yang terbaik dari turnamen pertama hingga terakhir di Singapura," Rionny, menambahkan.

Dari tiga turnamen beruntun yang dilakoni, hasil impresif ditunjukan oleh pasangan baru Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses membawa pulang dua gelar juara sementara pasangan Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto sukses melaju di tiga final beruntun dengan raihan satu gelar dan dua runner-up.

Bahkan, sektor ganda putra mampu medominasi dengan ciptakan All Indonesian Finals di dua turnamen yakni Malaysia Masters dan Singapore.

Sementara di sektor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo dan juga Anthony SInisuka Ginting berhasil menjadi kampiun masing-masing di turnamen Malaysia Masters dan Singapore Open 2022.

Di sektor ganda campuran, Merah Putih berhasil mengirim Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari ke final Malaysia Masters sebelum menyerah dari pasangan peringkat 1 dunia asal China, Zheng Siwei / Huang yaqiong.

Artikel Tag: PBSI, Rionny Mainaky, singapore open 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/prestasi-wakil-indonesia-di-tour-asia-tenggara-bikin-puas-pbsi
1392  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini