Mola TV PBSI Home Tournament: Anthony Ginting Melenggang ke Semifinal

Penulis: Yusuf Efendi
Kamis 09 Jul 2020, 20:30 WIB
Mola TV PBSI Home Tournament: Anthony Ginting Melenggang ke Semifinal

Anthony Sinisuka Ginting/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton: Pebulutangkis tunggal putra peringkat 6 dunia, Anthony Sinisuka Ginting belum menemui kesulitan yang berarti kala melakoni babak perempat final Mola TV PBSI Home Tournament setelah menundukkan juniornya, Alvi Wijaya Chairullah.

Menempati unggulan teratas, Anthony berhasil menyingkirkan Alvi dengan straight game yang cukup mudah 21-10 dan 21-11, dalam pertandingan yang berlangsung di Aula Pelatnas pada Kamis (9/7) sore WIB.

Game pertama dimulai, Alvi cukup percaya diri mengajak Anthony bermain cepat. Namun Anthony yang kurang siap sempat tertinggal cepat 1-3, sebelum juara Indonesia Masters 2020 itu berhasil meraih enam angka beruntun setelah itu hingga memantapkan keunggulan game pertama.

Tak mau terlena, Anthony yang sudah tahu kelemahan Alvi, tampil sangat impresif sedari menit awal terus mengurung pertahanan juniornya itu hingga kembali menguasai game kedua, sekaligus memastikan tiket semifinal Mola TV PBSI Home Badminton.

"Di awal kaget dengan serangannya yang tajam, tapi lama-lama kebaca juga. Alvi pemain muda dan baru gabung ke pelatnas, dia belum banyak pengalaman. Menurut saya, dia salah satu pemain yang bagus ke depannya, banyak yang bisa ditingkatkan," kata Anthony setelah pertandingan.

Selanjutnya di babak empat besar (10/7), Anthony Ginting akan menghadapi pemenang antara unggulan empat, Chico Aura Dwi Wardoyo melawan junior yang tengah naik daun, Ikhsan Leonardo Emanuel Rumbay yang sampai berita ini diturunkan kedua pemain masih belum bermain.

Artikel Tag: Anthony Sinisuka Ginting, Alvi Wijaya Chairullah, Mola TV PBSI Home Tournament

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/mola-tv-pbsi-home-tournament-anthony-ginting-melenggang-ke-semifinal
1067  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini