Leo/Daniel Dinaikkan ke Level Senior, Negara Tetangga Was-Was

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 26 Okt 2019, 05:30 WIB
Leo/Daniel Dinaikkan ke Level Senior, Negara Tetangga Was-Was

Leo Rolly Carnando-Daniel Martin/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Indonesia sekarang menjadi kekuatan yang sangat dominan di sektor ganda putra karena mereka mempunyai tiga pasangan dalam peringkat lima besar dunia.

Mereka adalah pasangan peringkat 1 Dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2 dunia) serta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5 dunia) dan mereka telah mengantongi total 11 gelar World Tour level atas, termasuk Kejuaraan Dunia tahun ini.

Dan jika itu tidak cukup, Indonesia sudah mengorbitkan calon pasangan top dunia dalam diri Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan itu akan membuat dunia bulu tangkis ketar-ketir, termasuk Malaysia.

Leo/Daniel, keduanya masih berusia 18 tahun, baru saja lulus ujian dengan cerah dari level junior ketika mereka menjadi pasangan Indonesia pertama yang memenangkan gelar ganda putra di Kejuaraan Dunia Junior di Kazan dua minggu lalu. Kemenangan itu juga kian membahagiakan bagi mereka karena sebelumnya telah memenangkan gelar Kejuaraan Asia Junior pada bulan Juli lalu.

Mereka juga telah memenangkan tiga turnamen level bawah di Bangladesh, Turki dan Malaysia Internasional Series tahun ini untuk menunjukkan bakat mereka di level senior.

Mereka berada di peringkat 74 dunia minggu ini dan seharusnya tidak lama lagi mereka bisa masuk ke peringkat 32 besar dunia untuk mendapatkan hak bermain di turnamen World Tour papan atas.

Pelatih ganda putra Akademi Bukit Jalil Sports School (BJSS), Pang Cheh Chang mengakui bahwa Leo/Daniel berada di atas rekan-rekan mereka.

“Leo dan Daniel adalah pasangan yang menjanjikan. Mereka jauh lebih baik daripada yang lain dalam kelompok umur mereka dalam hal keterampilan, kemampuan dan kekuatan mental mereka,” kata Cheh Chang.

“Mereka matang dan dapat menangani berbagai rencana permainan. Tetapi masih terlalu dini untuk melihat apakah mereka dapat bersinar di level senior. Tingkat junior dan senior berbeda," ungkapnya.

“Indonesia menuai keberhasilan dari program pengembangan mereka yang dimulai beberapa tahun lalu."

"Kevin adalah pemain junior yang menjanjikan, tetapi butuh tiga tahun untuk mencapai puncak (bersama Marcus Fernaldi Gideon). Namin itu benar-benar tergantung pada individu, beberapa cepat mereka matang tetapi ada juga yang lambat," Cheh Chang menambahkan.

Leo/Daniel saat ini tengah tampil di turnamen Indonesia International Challenge 2019 yang berlangsung di GOR Djarum Magelang, Jawa Tengah.

Artikel Tag: Leo Rolly Carnando, Daniel Martin, Indonesia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/leodaniel-dinaikkan-ke-level-senior-negara-tetangga-was-was
106968  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini