Kaleidoskop 2022: Apriyani/Fadia Juara Individual Sea Games 2021

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 31 Des 2022, 02:00 WIB
Kaleidoskop 2022: Apriyani/Fadia Juara Individual Sea Games 2021

Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu / Siti fadia Silva Ramadhanti sukses meraih titel mator pertama mereka di kejuaraan individual Sea Games 2021 yang berlangsung pada bulan Mei 2022 di Bac Giang Gymnasium, Bac Giang Vietnam.

Kemenanga medali emas Apriyani/Rahayu dimulai dari babak 16 besar di mana mereka berhasil mengalahkan wakil asal tuan rumah, Thi Phuong Hong Dinh / Thi Hoai Do dua game langsung yang cukup mudah dengan skor identic 21-15 dan 21-15 dalam tempo 43 menit.

Di babak perempat final Individual Sea Games 2021, unggulan teratas yang juga pasangan peringkat 7 dunia asal Thailand, Jongkolphan Kititharakul / Rawinda Prajongjai menjadi korban penampilan impresif Apriyani/Fadi lewat pertarungan dua game langsung yang cukup ketat dengan skor 21-15 dan 22-20 dalam tempo 59 menit.

Di babak semifinal, Apriyani/Fadia menjalani laga dengan cukup mudah saat mengalahkan wakil asal Singapura, Insyirah Khan / Zhi Rui Bernice Lim lewat pertarungan dua game langsung dengan skor 21-10 dan 21-7 hanya dalam tempo 31 menit.

Sedangkan di partai puncak Individual Sea Games 2021, Apriyani/Fadia sukses meraih medali emas sektor ganda putri denghan mengalahkan unggulan kedua yang juga pasangan peringkat 10 dunia asal Thailand, Benyapa Aimsaard / Nuntakarn Aimsaard dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-17 dan 21-14 dalam tempo 43 menit.

Ini adalah medali emas kedua Apriyani dari nomor ganda putri SEA Games. Sebelumnya peraih emas Olimpiade Tokyo itu merebut emas pada SEA Games 2019 Filipina bersama Greysia Polii.

Untuk di nomor beregu putri, Apriyani dua kali merebut perak dan satu perunggu. Sementara bagi Fadia, ini adalah medali emas SEA Games pertamanya

Artikel Tag: apriyani rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti, SEA Games 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kaleidoskop-2022-apriyanifadia-juara-individual-sea-games-2021
977  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini