Kaleidoskop 2022: Anthony Sinisuka Ginting Juara Singapore Open 2022
Berita Badminton : Pebulutangkis tunggal putra Indonesia peringkat 5 dunia, Anthony Sinisuka Ginting sukses merengkuh gelar turnamen Singapore Open 2022 World Tour Super 500 yang berlangsung pada bulan Juli 2022 di Singapore Indoor Stadium .
Kemenangan Anthony Ginting di Singapore Open 2022 diawali dari babak 32 besar dengan mengalahkan wakil asal Taiwan peringkat 20 dunia, Wang Tzu Wei dua game langsung dengan skor 21-19 dan 21-16 dalam durasi 42 menit .
Di babak 16 besar Singapore Open 2022, Anthony Ginting yang menempati unggulan keempat, berhasil menyingkirkan wakil Taiwan lainnya, Lin Chun Yi lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 21-12, 19-21 dan 21-16 dalam tempo 1 jam dan 4 menit .
Di babak perempat final Singapore Open 2022, peraih medali perak Kejuaraan Persemakmuran Commonwealth Games 2022 asal Malaysia, Ng Tze Yong menjadi korban penampilan impresif Anthony Ginting lewat pertarungan dua game langsung dengan skor 21-15 dan 21-12 hanya dalam tempo 35 menit.
Di babak semifinal, Anthony sukses mengalahkan mantan juara dunia asal Singapura yang menempati unggulan keenam, Loh kean Yew dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-17 dan 21-14 dalam tempo 37 menit.
Sedangkan di partai puncak Singapore Open 2022, Anthony sukses menjadi jawara dengan mengalahkan pemain muda yang tengah naik daun asal Jepang, Kodai Naraoka dua game langsung yang cukup ketat dengan skor 23-21 dan 21-17 dalam tempo 53 menit.
Artikel Tag: Anthony Sinisuka Ginting, Kodai Naraoka, singapore open 2022
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kaleidoskop-2022-anthony-sinisuka-ginting-juara-singapore-open-2022
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini