Kalah Dari Satwik/Chirag, Fajar/Rian Runner-up Grup C Olimpiade Paris 2024
Berita Badminton : Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto harus puas meraih posisi runner-up di Grup C Olimpiade Paris 2024 setelah di laga terakhir penyisihan menyerah dari musuh bebuyutannya asal India, Satwiksairaj Rankireddy / Chirag Shetty.
Fajar/Rian harus mengakui keunggulan peraih medali emas Asian Games 2023 asal India, Satwiksairaj Rankireddy / Chirag Shetty dua game langsung yang cukup mudah dengan skor identik 13-21 dan 13-21.
Kekalahan ini membuat Fajar / Rian harus menempati posisi kedua di Grup C dan harus bertemu dengan juara grup lainnya untuk memperebutkan tiket semifinal Olimpiade Paris 2024.
Selain itu, kekalahan ini membuat Fajar/Rian gagal menipiskan ketertinggalan dalam rekor head to head melawan Satwik/Chirag dengan kedudukan 2-4, di mana pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di babak final Korea Open 2023 lalu lewat pertandingan ketat rubber game dengan skor 21-17, 13-21 dan 14-21.
Seusai laga, Rian Ardianto mengakui bahwa pasangan India bermain sangat baik dan mereka gagal membendung serangan.
"Memang lawan bermain sangat baik hari ini. Strategi mereka sangat berjalan, sedangkan kami banyak mati sendiri," kata Rian melalui keterangan pers Humas PP PBSI.
"Di awal-awal, gim pertama maupun kedua sebenarnya kami coba menerapkan pola permainan yang kami mau dan itu bisa mengimbangi mereka. Tapi setelah interval, servis mereka terutama Shetty sulit kami antisipasi. Kami kurang siap dan kecolongan dari situasi itu," Rian, menjelaskan.
Fajar/Rian saat ini tinggal menunggu lawannya dalam undian yang akan dilakukan pada malam hari ini dan berpotensi melawan pasangan peringkat 1 dunia asal China, Liang Weikeng / Wang Chang, juara bertahan asal Taiwan, Lee Yang / Wang Chi Lin serta juara dunia asal Korea Selatan, Kang Min Hyuk / Seo Seung Jae.
Artikel Tag: Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Olimpiade Paris 2024
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kalah-dari-satwikchirag-fajarrian-runner-up-grup-c-olimpiade-paris-2024
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini