Jonatan Christie Akui Tak Mudah Menang Dari Koki Watanabe

Jonatan Christie akui tidak mudah eliminasi Koki Watanabe. (Gambar: PBSI)
Berita Badminton Indonesia : Pebulutangkis tunggal putra Indonesia yaitu Jonatan Christie mengaku susah payah mengalahkan Koki Watanabe di ronde pertama BAC 2025. Jonatan harus bermain rubber game untuk mengeliminasi wakil Jepang tersebut.
Bermain sebagai andalan di sektor tunggal putra, Jonatan Christie ditantang oleh Koki Watanabe di ronde pertama BAC 2025. Jonatan sempat dibuat terkejut oleh permainan cepat dan ulet dari Watanabe di set pertama. Jonatan pun kalah dengan skor 16-21. Untungnya pada set kedua dan set ketiga, Jonatan berhasil bangkit dengan kemenangan 21-12 dan 21-18. Kemenangan ini membuat Jonatan lanjut ke babak selanjutnya. Meski menang, tetapi Jonatan mengatakan bahwa pertandingan tidak berjalan dengan mudah.
"Dari awal saya sudah tahu dia adalah pemain yang ulet tapi saya juga cukup menyayangkan ketika di gim pertama, sudah unggul 14-8 tapi bisa langsung tersalip. Itu membuat perubahan yang signifikan. Koki di awal terlihat tidak nyaman, terlihat takut bermainnya. Tapi ketika dia sudah berani keluar, dia jadi jauh lebih nyaman, jauh lebih solid dari bertahannya, dari balik serangnya. Lebih percaya diri," ucap Jonatan saat diwawancara.
"Setelah itu saya diskusi dengan pelatih, untuk tidak terbawa pola dan irama permainan dia. Coba kontrol lagi, coba ubah lagi iramanya dan coba untuk lebih agresif. Tidak mudah memang datang ke sini tahun lalu yang tanpa beban dengan tahun ini sebagai juara bertahan. Belajar dari pengalaman yang lalu bagaimana cara menyikapinya dan itu harus terus dicoba," pungkasnya.
Artikel Tag: Jonatan Christie, Koki Watanabe
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/jonatan-christie-akui-tak-mudah-menang-dari-koki-watanabe
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini