Indonesia Tantang China di Semifinal Piala Thomas 2018

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 25 Mei 2018, 10:15 WIB
Indonesia Tantang China di Semifinal Piala Thomas 2018

Kevin Sanjaya Sukamuljo-Marcus Fernaldi Gideon/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Tim Thomas Indonesia sukses melangkah ke babak semifinal kejuaraan Piala Thomas 2018 dengan menyingkirkan Malaysia dengan skor akhir 3-1. Di babak empat besar, Jonatan Christie dan kawan-kawan sudah ditunggu oleh musuh bebuyutannya, tim Thomas China untuk memperebutkan satu tempat di partai puncak.

Seperti biasa, Lee Chong Wei asal Malaysia berhasil memperagakan permainan sensasional untuk timnya saat melawan Anthony Sinisuka Ginting asal Indonesia dan memberikan keunggulan 1-0 bagi Malaysia lewat kemenangan dua game 21-19 dan 21-16, dalam pertandingan perempatfinal pada Kamis (24/5).

Namun, keberhasilan Lee Chong Wei tak mampu mencegah Malaysia keluar dari kompetisi Piala Thomas, setelah ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kembali ke jalur kemenangan dengan mengalahkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong dengan 21-19, 20-22 dan 21-13.

Para pemain Indonesia yang sukses meraih poin adalah Jonatan Christie (tunggal putra kedua) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra kedua) yang mengalahkan Lee Zii Jia dengan 21-15, 11-21, 21-13 dan pasangan Aaron Chia/Teo Ee Yi dengan 21-18, 10- 21 dan 21-9 untuk membawa Tim Thomas Indonesia melangkah ke semifinal.

Sementara itu di pertandingan lainnya, China mengamankan tempat mereka di babak empat besar pada Kamis (24/5) pagi saat mereka berhasil mengalahkan Tim Thomas Taiwan dengan skor telak 3-0.

Chen Long yang turun di partai pertama, sukses meraih poin sat melawan wakil Taiwan, Chou Tien Chen dengan 21-18, 10-21 dan 21-14.

Karena tunggal putra Indonesia menjadi sektor yang paling lemah, diharapkan akan menjadi pertandingan yang menegangkan bagi Indonesia ketika mereka menghadapi China pada Jumat (25/5) di babak semifinal.

Sementara itu Jepang melaju ke babak semifinal Piala Thomas 2018 setelah mengatasi Perancis dengan skor akhir 3-1.

Setelah kalah dari pemain Malaysia Lee Chong Wei pada Rabu, Viktor Axelsen bangkit untuk mengalahkan Son Wan Ho asal Korea Selatan dengan 21-14, 14-21 dan 22-20 dan membantu Tim Denmark mengalahkan Korea Selatan 3-0 dan kemudian akan menghadapi Jepang di babak empat besar Piala Thomas 2018.

Artikel Tag: Piala Thomas 2018, Piala Uber 2018, BWF

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/indonesia-tantang-china-di-semifinal-piala-thomas-2018
2880  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini