Indonesia Open: Para Pemain Harus Berjuang Lebih Keras Untuk Meraih Gelar
Berita Badminton : Setelah gagal di tiga turnamen beruntun sejak bulan lalu, para pemain Indonesia akan berjuang sekuat tenaga untuk menjadi yang terbaik di turnamen kandang Indonesia Open World Tour Super 1000 pada pekan ini.
Sekretaris Jenderal PP PBSI Fadil Imran, mengatakan bahwa pemain seyogianya harus bekerja keras mewujudkan mimpi meraih gelar di kandang sendiri dan memberikan kebagiaan bagi para suporter yang memadati aula Gelora Istora Senayan Jakarta.
"Para pemain harus berjuang untuk bisa meraih prestasi di hadapan publik sendiri. Perjuangan harus lebih keras mengingat kita akan tampil di depan pendukung sendiri," tegas Fadil, melalui keterangan pers Humas PP PBSI.
Tak hanya sukses secara penyelenggaraan, PBSI berharap tim Indonesia akan sukses secara prestasi karena Indonesian Open juga menawarkan poin yang sangat besar untuk kualifikasi Olimpiade Paris 2024.
"Kami berharap ajang Indonesia Open 2023 bisa sukses penyelengaraan dan prestasi," katanya.
"Sebagai tuan rumah kami siap memberikan pelayanan terbaik untuk atlet, pelatih, dan ofisial baik di dalam negeri maupun luar negeri," Fadil, menambahkan.
Tuan rumah gagal membawa pulang gelar juara di edisi tahun lalu karena semua wakil yang tampil telah habis sejak babak perempat final .
Dengan persiapan yang matang dan juga dukungan dari ribuan suporter, para pemain Indonesia berharap bisa mendapatkan hasil yang optimal di Indonesia Open tahun ini.
di sektor tunggal putra, tuan rumah akan bergantung pada juara Singapore Open pekan lalu, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie dan juga Chico Aura Dwi Wardoyo.
Artikel Tag: Indonesia Open 2023, PBSI, Istora Senayan Jakarta
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/indonesia-open-para-pemain-harus-berjuang-lebih-keras-untuk-meraih-gelar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini