Indonesia Loloskan 4 Wakil ke Perempat Final China Masters 2024
Berita Badminton : Pasangan ganda putri peringkat 13 dunia, Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi menjadi perwakilan Indonesia keempat yang lolos ke babak perempat final turnamen bergengsi China Masters World Tour Super 750.
Menempati unggulan kedelapan, Febriana/Amalia berhasil menundukkan wakil asal Jepang, Kokona Ishikawa / Mio Konegawa dua game langsung yang cukup ketat dengan skor tipis 21-19 dan 21-19, dalam pertandingan yang berlangsung di Shenzhen Gymnasium China pada Kamis (21/11) malam waktu setempat.
Selanjutnya di babak perempat final China Masters 2024 pada Jumat (22/11), langkah tak mudah harus dilalui Febriana / Amalia kala bertemu dengan unggulan ketiga yang juga peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 asal Jepang lainnya, Nami Matsuyama / Chiharu Shida yang di laga sebelumnya berhasil memulangkan ganda putri asal Taiwan, Hsieh Pei Shan / Hung Eng Tzu dua game langsung dengan skor 21-10 dan 21-19.
Febriana / Amalia jadi perwakilan Indonesia keempat yang lolos ke babak perempat final turnamen berhadiah total USD 1.150.000 atau berkisar 18,4 miliar rupiah itu menyusul Jonatan Christie, Sabar Karyaman Gutama / Moh Reza Pahlevi Isfahani serta Dejan Ferdinansyah / Gloria Emanuelle Widjaja.
Sebelumnya pebulutangkis tunggal putra Indonesia peringkat 6 dunia, Jonatan Christie berhasil mencapai babak delapan besar turnamen bergengsi China Masters World Tour Super 750 setelah berhasil mengalahkan pemain andalan tuan rumah, Lu Guangzu dua game langsung dengan skor 21-8 dan 21-19.
Sementara Dejan Ferdinansyah / Gloria Emanuelle Widjaja berhasil mengamankan tiket ke babak delapan besar turnamen bergengsi China Masters World Tour Super 500 setelah menyudahi perlawanan wakil asal Denmark, Jesper Toft / Amalie Magelund dua game mudah 21-15 dan 21-11.
Artikel Tag: Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma, Amalia Cahaya Pratiwi, China Masters 2024
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/indonesia-loloskan-4-wakil-ke-perempat-final-china-masters-2024
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini