Indonesia Gulung Kazakhstan 5-0 di Laga Kedua Kejuaraan Beregu Asia 2022

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 16 Feb 2022, 16:00 WIB
Indonesia Gulung Kazakhstan 5-0 di Laga Kedua Kejuaraan Beregu Asia 2022

Tim Putri Indonesia di Kejuaraan Beregu Asia 2022/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Tim putri Indonesia sukses meraih kemenangan keduanya di babak penyisihan Grup Z Kejuaraan Beregu Asia 2022 setelah mengalahkan tim Kazakhstan dengan skor telak 5-0.

Putri Kusuma Wardani yang menjadi tunggal putri pertama berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik setelah mengalahkan wakil Kazakhstan Aisha Zhumabek dua game lamgsung yang cukup mudah dengan skor 21-8 dan 21-7, dalam pertandingan yang berlangsung di Setia Convention Center, Selangor pada Rabu ( 16/2 ) siang waktu setempat.

Bilqis Prasista yang menjadi tunggal kedua, berhasil membawa Garuda Muda unggul 2-0 setelah mengandaskan perlawanan Kamila Smagulova dua game langsung dengan skor 21-4 dan 21-6 hanya dalam tempo 18 menit.

Sementara di partai ketiga tunggal ketiga, Saifi Rizka Nurhidayah sukses memastikan kemenangan Merah Putih menjadi 3-0 setelah menundukan wakil Kazakhstan, Nargiza Rakhmetullayeva dua game langsung 21-4 dan 21-8 hanya dalam tempo 20 menit.

Pasangan ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi yang gagal menyumbang poin kala menghadapi tim putri Hong Kong pada Selasa (15/2), berhasil membayar kepercayaan pelatih dengan meraup poin penuh berkat kemenangan atas pasangan Arina Sazonova / Aisha Zhumabek dua game langsung 21-3 dan 21-5 hanya dalam tempo 17 menit.

Sedangkan di partai terakhir ganda kedua, pasangan Lanny Tria Mayasari / Jesita Putri Miantoro sukses menggenapi kemenangan telak tim putri Indonesia atas Kazakhstan menjadi 5-0 setelah mengalahkan pasangan Nargiza Rakhmetullayeva / Kamila Smagulova dua game langsung dengan skor 21-6 dan 21-5.

Artikel Tag: Indonesia, Kejuaraan Beregu Asia 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/indonesia-gulung-kazakhstan-5-0-di-laga-kedua-kejuaraan-beregu-asia-2022
924  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini