Hasil Final Japan Open 2019: Indonesia Kuasai Ganda Putra

Penulis: Yusuf Efendi
Senin 29 Jul 2019, 12:30 WIB
Hasil Final Japan Open 2019: Indonesia Kuasai Ganda Putra

Podium Ganda Putra Japan Open 2019/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Turnamen bergengsi Japan Open 2019 World Tour Super 750 telah usai para Minggu (28/7) malam waktu setempat. Hasilnya, tuan rumah berhasil memboyong dua gelar, sementara tiga gelar lainnya menjadi milik Korea Selatan, China dan juga Indonesia.

Di partai pertama tunggal putri, tuan rumah menguasai sektor ini setelah Akane Yamaguchi berhasil menjadi juara dengan mengalahkan rekan senegaranya di tim nasional Jepang, Nozomi Okuhara dua game mudah 21-13 dan 21-15.

Ganda putri menjadi milik Korea Selatan lewat pasangan muda yang tengah naik daun, Kim So Yeong/Kong Hee Yong yang sukses menjadi pemenang dengan mengalahkan juara dunia 2018, Mayu Matsutomo/Wakana Nagahara dua game langsung yang sangat mudah 21-12 dan 21-12.

Tuan rumah meraih gelar keduanya lewat juara bertahan yang juga pemain peringkat 1 dunia, Kento Momota yang sukses mengalahkan wakil asal Indonesia peringkat 7 dunia, Jonatan Christie dengan straight game 21-16 dan 21-13.

China sukses meraih gelar dari sektor ganda campuran setelah pasangan peringkat 2 dunia, Wang Yilyu/Huang Dongping berhasil menjadi juara dengan mengalahkan wakil asal Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dengan dua game 21-17 dan 21-16.

Sedangkan di partai terakhir ganda putra, Indonesia sukses menguasai sektor ini setelah pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil meraih hattrick juara dengan mengalahkan seniornya di Pelatnas Cipayung, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan dua game ketat 21-18 dan 23-21.

Berikut hasil lengkap final Japan Open 2019:

Tunggal Putri

Akane Yamaguchi (4/JPN) vs Nozomi Okuhara (3/JPN) 21-13, 21-15

Ganda Putri

Kim So Yeong/Kong Hee Yong (KOR) vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (1/JPN) 21-12, 21-12

Tunggal Putra

Kento Momota (1/JPN) vs Jonatan Christie (6/INA) 21-16, 21-13

Ganda Campuran

Wang Yilyu/Huang Dongping (2/CHN) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (7/INA) 21-17, 21-16

Ganda Putra

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1/INA) vs Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (4/INA) 21-18, 23-21.

Artikel Tag: Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, mohammad ahsan, hendra setiawan, Japan Open 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/hasil-final-japan-open-2019-indonesia-kuasai-ganda-putra
2095  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini