Eng Hian Nilai Performa Performa Ana/Tiwi Meningkat, Meski Tak Ada Kejutan

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 09 Agu 2023, 23:30 WIB
Eng Hian Nilai Performa Performa Ana/Tiwi Meningkat, Meski Tak Ada Kejutan

Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya Pratiwi/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Kepala pelatih ganda putri PP PBSI, Eng Hian memberikan evaluasi mengenai performa yang ditunjukan oleh pasangan peringkat 18 dunia, Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi yang dinilai belum ada kemajuan yang berarti.

Dalam beberapa turnamen terakhir, Febriana/Amalia sering saja tersisih di babak awal. Namun, dalam turnamen terakhir di Australia Open World Tour Super 500 pekan lalu, Eng Hian mengatakan bahwa performa kedua pemain ada peningkatan meskipun harus kandas di babak 16 besar.

"Meski pun belum mampu melangkah lebih jauh, saya nilai ada hal yang positif. Performanya sudah meningkat, kendati hasilnya memang belum sesuai harapan," kata Kepala pelatih ganda putri pelatnas bulu tangkis Indonesia, Eng Hian, melalui keterangan pers Humas PP PBSI, Senin (7/8) pagi.

"Mereka ini memang perlu dipoles dan diperbaiki segala kekurangannya. Memang tidak bisa instan," tambah pria yang biasa disapa Didi ini.

Dalam sebelas turnamen yang diikuti oleh Febriana/Amalia pada musim ini, raihan terbaik hanyalah runner-up di turnamen Taiwan Open World Tour Super 300. Selebihnya, juara SEA Games 2023 itu terus tersingkir di babak awal diantaranya babak 16 besar Malaysia Open World Tour Super 1000, babak pertama Indonesia Masters World Tour Super 500, babak 16 besar Swiss Open World Tour Super 300, babak 16 besar Spain Masters World Tour Super 300, babak perempat final Orleans Masters World tour Super 300, babak pertama Malaysia Masters World Tour Super 500, babak 32 besar Thailand Open World Tour Super 500, babak 16 besar Singapore Open World Tour Super 750, babak 16 besar Indonesia Open World Tour Super 1000, runner-up Taiwan Open 2023, perempat final Japan Open World Tour Super 750 serta 16 besar Australia Open Super 300.

Artikel Tag: eng hian, Febriana Dwipuji Kusuma, Amalia Cahaya Pratiwi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/eng-hian-nilai-performa-performa-anatiwi-meningkat-meski-tak-ada-kejutan
743  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini