Empat Ganda Campuran Indonesia Lolos Babak Kedua Thailand Masters 2018
Berita Badminton: Skuat Indonesia sukses meloloskan empat wakil ganda campuran ke babak kedua turnamen Thailand Masters 2018, yakni pasangan Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Yantoni Edi Saputra/Marsheilla Gischa Islami serta Ronald Alexander/Mychelle Crhystine Bandaso.
Wakil pertama Indonesia yang lolos adalah Akbar/Winny yang sukses menyingkirkan pasangan asal Hong Kong, Tam Chun Hei/Poon Lok Yan dengan dua game langsung yang cukup mudah 21-18 dan 21-13, dalam pertandingan yang berlangsung di Bangkok Indoor Stadium, Thailand, Selasa (9/1) malam waktu setempat.
Selanjutnya adalah peraih medali perak Kejuaraan Dunia Junior 2017 lalu, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang sukses mengalahkan pasangan dua negara Mohamad Arif Abdul Latif/Rusydina Antardayu Riodingin dengan pertarungan ketat tiga game 16-21, 21-11 dan 21-13.
Setelah tak mampu berbuat banyak di game pertama, Rehan/Fadia menggebrak di dua game berikutnya dengan bermain lebih berani dan terus menekan sang lawan hingga memenangkan pertandingan.
“Sebenarnya kami hanya bermain 'nothing to lose' saja, kami juga tidak mau mengulangi kesalahan di game pertama, dimana kami kalah start. Di game kedua kami langsung ‘in’ ke pertandingan, lawan jadinya banyak melakukan kesalahan sendiri,” ujar Fadia.
Di babak kedua, Akbar/Winny dan juga Rehan/Fadia akan saling berjibaku untuk memperebutkan satu tiket ke babak perempatfinal Thailand Masters 2018.
Selanjutnya, wakil ganda campuran Indonesia ketiga yang lolos ke babak kedua adalah pasangan Yantoni Edi Saputra/Marsheilla Gischa Islami yang sukses menyingkirkan pasangan asal Skotlandia, Richard Eidestedt/Clara Nistad, dengan pertarungan ketat tiga game dengan skor 19-21, 21-18 dan 21-17.
Sedangkan wakil terakhir ganda campuran yang lolos ke babak kedua adalah pasangan Ronald Alexander/Mychelle Crhystine Bandaso yang berhasil menghentikan perlawanan pasangan gado-gado Perancis/Skotlandia, Julien Maio/Amanda Hogstrom dengan kemenangan dua game langsung dengan skor 21-18 dan 21-19.
Artikel Tag: Rehan Naufal Kusharjanto, Siti Fadia Silva Ramadhanti, Yantoni Edi Saputra, thailand masters 2017
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/empat-ganda-campuran-indonesia-lolos-babak-kedua-thailand-masters-2018
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini