China Umumkan Skuad Untuk Kejuaraan Beregu Asia 2020
Berita Badminton : Federasi Badminton China secara resmi telah mengumumkan para pemain yang akan dibawa untuk Kejuaraan Beregu Asia 2020 yang akan akan berlangsung pada 11 hingga 16 Februari mendatang di Manila, Filipina.
Tim China memilih untuk menurunkan para pemain lapis mereka dan mengistirahatkan para pemain top meskipun kejuaraan ini juga menawarkan poin peringkat untuk kualifikasi Olimpiade.
Di sektor putra, China membawa tunggal putra peringkat 23 dunia, Lu Guang Zu, pemain peringkat 43 dunia, Sun Fei Xiang, pemain peringkat 48 dunia, Li Shi Feng dan pemain belia, Lei Lan Xi.
Ganda putra menurunkan pasangan peringkat 15 dunia, He Ji Ting/Tan Qiang, peringkat 34 dunia yang juga runner-up Kejuaraan Dunia Junior 2019 lalu, Di Zi Jian/Wang Chang dan juga pasangan Shang Yi Cheng/Wang Chang.
Sementara itu, pemain peringkat 7 dunia, He Bing Jiao akan memimpin tim putri bersama dengan pemain peringkat 17 dunia, Wang Zhi Yi dan juga pemain peringkat 21 dunia, Han Yue.
Kejuaraan Beregu Asia 2020 juga menjadi ajang comeback dari pemain senior China, Gao Fang Jie yang absen sepanjang tahun lalu akibat cedera.
Di sektor ganda putri, China akan menurunkan juara Malaysia Masters 2020, Li Wen Mei/Zheng Yu, pasangan peringkat 16 dunia, Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting serta pasangan peringkat 21 dunia, Dong Wen Jing/Feng Xue Ying.
Berikut Daftar Para Pemain China di Kejuaraan Beregu Asia 2020:
Tim Putra :
1. Di Zi Jian
2. He Ji Ting
3. Lei Lan Xi
4. Li Shi Feng
5. Liang Wei Keng
6. Lu Guang Zu
7. Sheng Yi Chen
8. Sun Fei Xiang
9. Tan Qiang
10. Wang Chang
Tim Putri :
1. Dong Wen Jing
2. Feng Xue Ying
3. Gao Fang Jie
4. Han Yue
5. He Bing Jiao
6. Li Wen Mei
7. Liu Xuan Xuan
8. Wang Zhi Yi
9. Xia Yu Ting
10. Zheng Yu
Artikel Tag: He Bing Jiao, Lu Guang Zu, Li Wen Mei, Zheng Yu, Kejuaraan Beregu Asia 2020
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/china-umumkan-skuad-untuk-kejuaraan-beregu-asia-2020
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini