Berita Badminton: Ubah Strategi Karena Kondisi Lapangan Berangin, Hendra/Ahsan pun Berhasil Menang

Penulis: Erna
Jumat 12 Agu 2016, 19:22 WIB
Berita Badminton: Ubah Strategi Karena Kondisi Lapangan Berangin, Hendra/Ahsan pun Berhasil Menang

pasangan Hendra/Ahsan akhirnya berhasil menang

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Badminton: Kemenangan diraih pasangan ganda putra Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. Namun sebelumnya di babak pertama Hendra/Ahsan sempat kalah angin, ini membuat lawan jadi punya kesempatan untuk menyerang. Dan akhirnya mereka berhasil mematikan lawan setelah mengubah strategi permainan.

Seperti pasangan ganda campuran, kabar baik pun juga datang dari pasangan ganda putra Indonesia. Pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan berhasil melewati rintangan pertama di babak penyisihan grup D Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Kemenangan diraih Hendra/Ahsan atas wakil India, Manu Attri/Sumeeth Reddy, dengan skor 21-18, 21-13.

Menanggapi kemenangan ini, Hendra pun memberikan komentarnya. Menurutnya, kondisi lapangan yang berangin membuat dia dan Ahsan mengubah strategi di babak pertama. Keadaan berangin ini juga yang membuat lawan jadi punya kesempatan untuk menyerang.

“Saat itu kami terlalu memaksa terima servis, jadi nanggung. Lapangan memang ada angin sedikit, tetapi tidak terlalu masalah. Tadi kami menerapkan strategi permainan no lob. Di game pertama kami kalah angin, jadi lawan enak untuk menyerang,” ujar Hendra kepada badmintonindonesia.org.

Kemudian, Hendra pun juga  mengakui bahwa ada beberapa pukulan dari mereka yang belum pas selama pertandingan pertama. Namun akhirnya mereka berhasil mematikan lawan setelah mengubah strategi permainan.

“Pukulan kami memang belum banyak yang pas di pertandingan pertama ini, smash saya juga banyak yang nggak pas. Selanjutnya, kami harus lebih sabar, apalagi lawan-lawan selanjutnya nggak mudah dimatikan,” lanjutnya.

Sementara itu, Hendra/Ahsan masih harus melakoni dua laga lagi melawan Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa (Jepang) dan Chai Biao/Hong Wei (Tiongkok). Pada laga kedua di penyisihan grup yang akan berlangsung hari ini, Jumat (12/8), Hendra/Ahsan akan menantang Endo/Hayakawa.

Artikel Tag: hendra setiawan, mohammad ahsan, badminton 2017, atlet badminton indonesia, Olimpiade Rio

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-ubah-strategi-karena-kondisi-lapangan-berangin-hendraahsan-pun-berhasil-menang
3352  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini