Berita Badminton: PB Jaya Raya Resmikan Gedung Olahraga Baru

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 16 Sep 2016, 15:17 WIB
Berita Badminton: PB Jaya Raya Resmikan Gedung Olahraga Baru

Peresmian Gedung Olahraga Baru PB Jaya Raya/[foto:Badmintonindonesia]

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga - Berita Badminton: PB Jaya Raya sebagai salah satu klub terbesar di Indonesia, melakukan peremajaan gedung olahraga dan fasilitas pendukung dimana klub ini telah melahirkan banyak legenda bulutangkis dunia seperti Rudy Hartono, Imelda Wiguna, Susy Susanti, dan atlet-atlet seperti Hendra Setiawan, Markis Kido dan juga Angga Pratama.

Peresmian gedung olahraga yang berdiri diatas lahan seluas 1,3 ha ini dilakukan langsung oleh Ir. Ciputra selaku pemilik PB Jaya Raya serta Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi.

Turut hadir Ketua Umum PP PBSI Gita Wirjawan, Ketua Umum PB Jaya Raya yang juga dijuluki sang maestro Rudy Hartono.

GOR PB Jaya Raya memiliki fasilitas 16 lapangan, tribun berkapasitas 500 penonton, serta jogging track sepanjang 200 meter. Tak cuma itu, terdapat juga asrama atlet putra dan putri seluas 1700 meter persegi, dengan 50 kamar tidur yang dapat menampung 132 atlet.

“Imajinasilah yang mendukung saya untuk membangun PB Jaya Raya 40 tahun lalu. Kala itu saya diminta Gubernur DKI Ali Sadikin untuk mengembangkan sepakbola dan atletik, namun saya terinspirasi dari Rudy Hartono, Liem Swie King dan Ferry Sonnevile, saya pikir bulutangkis adalah olahraga yang paling cocok untuk orang Indonesia.” Demikian pernyataan Ciputra, pendiri PB Jaya Raya perihal peresmian gedung olahraga yang baru. Seperti dikutip situs resmi PBSI Badmintonindonesia.org.

“Semoga pembangunan GOR PB Jaya Raya diiringi dengan prestasi atlet-atletnya, kami berharap PB Jaya Raya bisa meraih medali emas olimpiade yang sudah belum bisa diraih pada dua olimpiade terakhir,” tambahnya.

“PBSI berterima kasih kepada Jaya Raya yang sudah melahirkan atlet-atlet yang mengharumkan nama Indonesia. Prestasi ini tak lepas dari sosok Rudy Hartono, Imelda Wiguna, Susy Susanti, dan atlet-atlet seperti Hendra Setiawan, Markis Kido, Angga Pratama dan lain sebagainya. Saya juga banyak belajar dari Om Ciputra saya melihat kedisiplinan dalam upaya membuahkan sesuatu yang bersinar, PB Jaya Raya punya endurance dan durability selama 40 tahun, ” ujar Gita dalam sambutannya.  

Artikel Tag: rudy hartono, liem swie king, hendra setyawan, susi susanti

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-pb-jaya-raya-resmikan-gedung-olahraga-baru
2498  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini