Berikut Skuad Indonesia di Turnamen Denmark Open 2024

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 15 Okt 2024, 17:30 WIB
Berikut Skuad Indonesia di Turnamen Denmark Open 2024

Bagas-Fikri-Fajar-Rian/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Setelah gagal meraih gelar di Arctic Open pekan lalu, tim bulu tangkis Indonesia langsung bertolak ke Odense untuk tampil di turnamen bergengsi yang bertajuk Denmark Open World Tour Super 750 di mana ada sembilan perwakilan Merah Putih yang akan berupaya untuk membawa pulang kemenangan ke Tanah Air.

Di sektor tunggal putra, dua jagoan Pelatnas Cipayung akan menjadi andalan Merah Putih untuk merebut gelar yakni pemain peringkat 5 dunia yang baru saja menjadi seorang ayah , Jonatan Christie serta pemain peringkat 9 dunia , Anthony Sinisuka Ginting .

Sektor tunggal putri juga mengirim dua pemain yakni peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 yang juga pemain peringkat 8 dunia , Gregoria Mariska Tunjung serta pemain yang tengah menanjak permainannya peringkat 28 dunia , Putri Kusuma Wardani .

Sektor ganda putra mengirim dua perwakilan ke Odense yakni pasangan peringkat 7 dunia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dan pasangan baru Leo Rolly Carnando / Bagas Maulana.

Pasangan senior profesional Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan yang sebelumnya tercantum dalam skuad, memutuskan mundur dari kompetisi dan akan tampil pekan depan di China Masters Super 750.

Sektor ganda putri memutuskan untuk tak mengirim wakilnya ke turnamen pemanasan World Tour Super 750 ini dan lebih memilih berlatih di Pelatnas Cipayung .

Sementara di sektor ganda campuran., Indonesia mengirim dua perwakilan yakni olimpian Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari serta pasangan peringkat 19 dunia, Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati .

Turnamen bergengsi Denmark Open 2024 akan berlangsung pada 15 hingga 20 Oktober mendatang dan menyediakan hadiah total USD 850.000 atau berkisar 13,6 miliar rupiah.

Artikel Tag: Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto, Anthony Sinisuka Ginting, Putri Kusuma Wardani, Leo Rolly Carnando, Jonatan Christie, Denmark Open 2024

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berikut-skuad-indonesia-di-turnamen-denmark-open-2024
149  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini