Bagas/Fikri Sudah Legawa Meski Gagal Juarai BWF World Championship 2023

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 26 Agu 2023, 21:16 WIB
Hasil BWF World Championship 2023 sudah cukup puaskan Bagas/Fikri.

Bagas/Fikri tetap puas meski gagal juarai kompetisi BWF World Championship 2023. (Gambar: PBSI)

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton Indonesia : Pebulutangkis ganda putra Indonesia yaitu Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri sudah puas bisa melaju hingga perempat final BWF World Championship 2023. Meskipun gagal keluar sebagai juara, tetapi performa mereka sudah meningkat cukup pesat.

Bertanding melawan Liang Wei Keng/Wang Chang di Royal Arena Copenhagen, Bagas/Fikri sejatinya sudah mampu memberi perlawanan yang sepadan. Kedua pasangan bertarung hingga set ketiga alias rubber game. Namun pada fase-fase krusial, Bagas/Fikri kehilangan konsentrasi sehingga harus menelan kekalahan pahit dengan skor 18-21, 21-15, dan 14-21. Meski kalah dan langkahnya terhenti hanya di perempat final, tetapi hasil ini sudah cukup membuat Bagas Maulana tersenyum. Mereka kalah dengan perlawanan sengit dan selisihnya juga tidak terlalu jauh dari pasangan China.

"Kami tetap bersyukur dengan hasil ini. Rasanya sedih dan bangga campur aduk jadi satu. Bangganya, kami bisa lolos sampai babak delapan besar Kejuaraan Dunia. Sedihnya kami kalah dan gagal ke semifinal," ucap Bagas saat diwawancara seusai pertandingan.

"Meskipun gagal ke semifinal, rasanya ada progresnya. Dari segi permainan, performanya meningkat. Tadi kualitasnya tidak terlalu jauh. Tetap ada jual-beli pukulan. Meskipun begitu, tetap ada yang harus diperbaiki," tukasnya sekali lagi.

Bagas/Fikri sendiri jadi salah satu wakil merah putih yang melangkah cukup jauh di BWF World Championship 2023 kali ini. Mereka terus menunjukkan performa yang lebih baik dari turnamen sebelumnya.

Artikel Tag: BWF World Championship 2023, Bagas Maulana

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/bagasfikri-sudah-legawa-meski-gagal-juarai-bwf-world-championship-2023
11349  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini