Atlet Rusia dan Belarusia Akan Mulai Berkompetisi Bulan Februari 2024
Berita Badminton : Atlet Rusia dan Belarusia akan diizinkan berkompetisi sebagai “atlet individu netral” pada event yang disetujui oleh Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) mulai Februari mendatang, kata badan pengelola olahraga tersebut pada Selasa malam .
Dewan BWF melakukan pemungutan suara untuk menyetujui kerangka peraturan yang mengizinkan atlet dengan paspor Rusia dan Belarus berkompetisi secara netral, mulai 26 Februari 2024.
BWF pertama kali melarang atlet Rusia dan Belarusia pada Maret tahun lalu setelah Rusia menginvasi Ukraina. Belarus digunakan sebagai basis utama perang Rusia di Ukraina, yang oleh Moskow disebut sebagai “operasi khusus”.
Pada bulan April BWF mengatakan tidak ada “justifikasi yang memuaskan” untuk mencabut skorsing terhadap pemain dan ofisial dari kedua negara.
Kini mereka telah menyelaraskan diri dengan rekomendasi Komite Olimpiade Internasional (IOC) yang mengizinkan atlet dari kedua negara kembali berkompetisi sebagai atlet netral.
“BWF telah bekerja sama secara erat dan konstruktif dengan IOC mengenai masalah ini untuk memastikan proses pengambilan keputusan yang kredibel, dapat diandalkan, dan holistik,” kata Sekretaris Jenderal BWF Thomas Lund dalam siaran persnya.
“Kami merasa keputusan untuk mencabut skorsing terhadap atlet Rusia dan Belarusia yang memenuhi kriteria untuk berpartisipasi sebagai atlet individu netral merupakan langkah maju yang positif sebagai bagian dari upaya kami untuk mempromosikan perdamaian dan solidaritas,” Presiden BWF Poul-Erik Hoyer menambahkan.
Sebelumnya BWF telah melarang para pebulutangkis Rusia dan juga Belarusia untuk tampil di turnamen internasional sejak 1 Mei 2022 lalu yang dimulai dengan turnamen German Open World Tour Super 300, dikarenakan imbas dari konflik antara Rusia dan juga Ukraina.
Artikel Tag: Rusia, Belarusia, BWF
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/atlet-rusia-dan-belarusia-akan-mulai-berkompetisi-bulan-februari-2024
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini