Kanal

Zenga: Apa Yang Dilakukan Inter Milan Sudah Luar Biasa

Penulis: Uphit Kratos
22 Jan 2020, 05:56 WIB

Antonio Conte/thenational.ae

Berita Liga Italia: Terlepas dari hasil seri yang didapat Inter Milan atas Lecce, Legenda Inter Milan, Walter Zenga, memandang kinerja anak asuh Antonio Conte sudah luar biasa.

Legenda Inter Milan, Walter Zenga, menyoroti hasil seri yang didapat Inter Milan saat melawan Lecce di Stadion Via del Mar. Menurutnya, anak asuh Antonio Conte bukan bermain buruk, melainkan Lecce yang bermain sangat baik.

“Bukannya tanpa peluang di laga tersebut, namun benar jika dikatakan Inter tak bermain sebaik biasanya. Mereka kurang agresif dan tempo permainan juga cenderung lambat. Lecce pantas mendapatkan kredit atas penampilan mereka.” ujar Zenga kepada Sportmediaset.

Lebih lanjut lagi, pria 59 tahun tersebut mengomentari niat Inter Milan untuk mendatangkan Christian Eriksen dari Tottenham Hotspur.

“Eriksen? Mereka memang butuh seorang gelandang kreatif. Ia adalah pemain nomor 10 yang juga memiliki kemampuan baik dalam mencetak gol. Mendatangkan dirinya membuat ada kemungkinan Conte akan mengubah sistem permainannya.” jelas Zenga.

“Keinginan Inter mendatangkan Eriksen bisa jadi gambaran tim ini ingin segera kembali mengangkat piala. (terlepas dari hasil seri kontra Lecce) Sejauh ini apa yang dilakukan La Beneamata sudah luar biasa.” tutup Zenga.

Inter Milan sendiri saat ini berada di posisi kedua, dibawah Juventus dengan selisih 4 poin. Nerazzurri beresiko digusur Lazio yang kini berada di peringkat ketiga. Namun Tim Elang Biru punya satu tabungan laga yang belum diselesaikan.

Artikel Tag: Inter Milan, Lecce, hasil pertandingan, Walter Zenga

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru