Kanal

Yudha Saputera Nilai Prawira Bisa Bermain Lebih Baik

Penulis: Senja Hanan
04 Jun 2024, 20:10 WIB

Yudha Saputera Nilai Prawira Bisa Bermain Lebih Baik

Berita Basket IBL: Prawira Bandung meraih kemenangan 99-94 atas Dewa United dalam lanjutan Indonesian Basketball League (IBL). Menurut Yudha Saputera, tim asuhan David Singleton itu masih bisa lebih baik lagi performanya.

Brandone Francis mencetak 31 poin. James Gist III tampil solid dengan menyumbang 23 poin, 12 rebound, dan empat assist. Yudha Saputera mencetak 20 poin, tiga rebound, dan tiga assist. Antonio Hester mencetak 10 poin, lima rebound, dan tiga assist sebelum foul-out.

"Di setiap kemenangan pasti saya senang cuma, kami memang masih bisa lebih baik dari ini, secara defensif juga bisa lebih baik. Terus yang saya syukuri, kami bisa bounce back dari kekalahan lawan mereka," kata Yudha kepada media setelah laga.

Bagi Prawira, tren positif di IBL pun berlanjut dengan catatan delapan kemenangan beruntun. Yudha pun menyebut jika hasil ini menjadi modal berharga buat dirinya dari segi mentalitas.

"Kemenangan malam juga ini penting banget karena setelah ini, kami punya dua pekan break, penting banget buat menjaga mental. Dengan dua double kemenangan ini juga bagus buat posisi kita," ungkap guard Timnas Indonesia.

Prawira membuat Dewa United merasakan kekalahan keduanya dari 19 pertandingan hingga pekan ke-14 (17-2). Lima kemenangan beruntun yang dibangun Dewa United juga dihentikan oleh Prawira. Sebaliknya, Prawira terus merangkak naik ke papan atas. Mereka punya rekor 14-4, dan sudah menang delapan laga berturut-turut sejak bulan Mei lalu.

Artikel Tag: Prawira Bandung, Yudha Saputera, IBL

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru