Wolves Sukses Datangkan Striker Stuttgart Sasa Kalajdzic
Berita Premier League: Wolverhampton Wanderers resmi mendapatkan amunisi baru di sektor lini serang mereka. Tim asuhan Bruno Lage sukses mendatangkan striker milik VFB Stuttgart yaitu Sasa Kalajdzic.
Penyerang berusia 25 tahun itu ditebus Wolves dari Stuttgart dengan banderol sebesar 15 juta Poundsterling (Rp 259 miliar).
Wolves kemudian mengikat Kalajdzic dengan kontrak jangka panjang berdurasi lima musim, atau tepatnya hingga 30 Juni 2027 mendatang.
Perekrutan striker asal Austria itu pun sudah diumumkan oleh Wolves melalui situs resmi mereka pada hari ini (31/8).
Kalajdzic mengaku sangat senang dengan kesempatan yang ditawarkan oleh Wolverhampton dan siap membuktikan dirinya mampu bersaing di kancah Premier League.
"Saya sangat bersyukur dan senang bisa berada di sini," ucap Kalajdzic melansir dari situs resmi Wolverhampton.
"Wolverhampton menjadi klub yang paling menginginkan saya di bursa transfer kali ini."
"Di usia saya sekarang ini, penting untuk mengambil langkah maju dalam karier dan saya punya firasat kalau Wolverhampton adalah pilihan terbaik untuk pengembangan karier saya."
"Saya telah berbicara dengan pelatih dan sudah bertemu dengan sejumlah rekan satu tim."
"Semua orang di sini sangat baik dalam menyambut saya," tutup Kalajdzic yang sebenarnya sempat diincar juga oleh Manchester United musim panas ini.
Di ajang Bundesliga musim lalu, Sasa Kalajdzic tampil oke bersama VFB Stuttgart lewat sumbangan 16 golnya dari 33 spieltag.
Penyerang berpaspor Austria itu bisa melakoni debutnya di Premier League pada akhir pekan ini, saat Wolverhampton menjamu Southampton di Molineux Stadium.
Artikel Tag: Sasa Kalajdzic, Wolves, Premier League