Kanal

Vincenzo Italiano Butuh Keajaiban Untuk Terbangkan Bologna di UCL

Penulis: Uphit Kratos
08 Okt 2024, 08:00 WIB

Vincenzo Italiano

Berita Liga Champions: Debut Bologna di Champions League berjalan sulit. Meski tidak mustahil, anak asuh Vincenzo Italiano butuh keajaiban untuk bisa melaju ke babak 16 besar.

Salah satu kisah paling menarik dari sepak bola Italia dalam beberapa tahun terakhir adalah, debut Bologna di Liga Champions, dimana Thiago Motta, pelatih yang mengantarkan sejarah tersebut, kini telah berganti klub menangani Juventus.

Terlepas dari aktivitas bursa transfer yang terlihat jelas fokus pada meraup keuntungan sebesar-besarnya dengan melepas beberapa pemain bintang, tim rossoblu tetap tidak bisa dianggap mengecewakan.

Mereka ditahan Shakhtar Donetsk di laga pembuka di Renata Dall’Ara, kemudian bisa pulang dengan kepala tegak setelah kekalahan dramatis 2-0 saat melawan Liverpool di Anfield, bisa jadi modal penting bagi kebangkitan mereka di sisa Oktober ini.

Tapi jelas ini bukan pertandingan mudah. Anak asuh Vincenzo Italiano masih akan berhadapan dengan Borussia Dortmund dan Aston Villa.

Dari kedua laga tersebut, laga tandang melawan Aston Villa di Villa Park pada tanggal 22 Oktober setelah jeda FIFA Matchday, jadi salah satu partai penting yang harus dimenangkan tim asal Emilia Romagna tersebut.

Tapi kembali ditekankan lagi, itu jelas bukan pertandingan yang muda, terlebih Villa pun saat ini sedang performa yang menjanjikan, dimana mereka baru saja menahan imbang Man United 0-0, dan kini duduk di posisi ke-5 klasemen sementara.

Artikel Tag: Vincenzo Italiano

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru