Kanal

Usai Imbang Lawan Bremen, Xabi Alonso Akui Kecerobohan Bayer Leverkusen

Penulis: Depe Ptr
27 Okt 2024, 20:43 WIB

Xabi Alonso via gettyimages

Berita Liga Jerman: Bayer Leverkusen asuhan Xabi Alonso kembali gagal mempertahankan keunggulan mereka saat bermain imbang 2-2 melawan Werder Bremen dalam laga lanjutan Bundesliga, Sabtu (26/10).

Kecerobohan di lini belakang membuat tim asuhan Xabi Alonso kebobolan gol penyeimbang pada menit ke-90, hasil yang membuat Bayer Leverkusen meraih hasil imbang ketiga dari empat pertandingan liga terakhir mereka.

Dalam konferensi pers setelah pertandingan, Alonso tidak menutupi kekecewaannya terhadap kelemahan pertahanan tim.

"Fakta bahwa Werder bisa bangkit dua kali adalah hasil dari lemahnya pertahanan kami dan keefektifan mereka dalam memanfaatkan peluang," kata Alonso. "Kami harus bertahan lebih baik. Saat ini kami kurang stabil, tetapi saya yakin performa kami akan kembali membaik begitu kami mulai meraih kemenangan lagi."

Musim lalu, Alonso berhasil membawa Leverkusen memenangkan gelar domestik tanpa terkalahkan. Namun, musim ini tampak berbeda, dengan tantangan pertahanan yang terus mengganggu konsistensi permainan mereka.

"Ini bukan pertama kalinya kami kehilangan keunggulan musim ini. Ada hal-hal yang harus segera kami perbaiki jika ingin kembali bersaing di papan atas," tambah pelatih asal Spanyol itu.

Kekecewaan serupa juga diungkapkan oleh bek tengah Jonathan Tah.

"Ini benar-benar terasa seperti kekalahan. Kami seharusnya bisa mempertahankan keunggulan hingga akhir. Kebobolan gol-gol seperti ini sangat membuat frustrasi," ujar Tah, yang merasa bertanggung jawab atas gol-gol yang bersarang di gawang timnya. "Namun, kami akan segera bangkit dan membuktikan kepada mereka yang meragukan kami."

Artikel Tag: Xabi Alonso, Bundesliga, Bayer Leverkusen

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru