Usai Catat Rekor, Claudio Pizarro Batal Pensiun?
Berita Liga Jerman: Claudio Pizarro berhasil mencetak 2 gol pada laga putaran pertama DFB Pokal melawan SV Atlas Delmenhorst pada 11 Agustus 2019 yang lalu. Usai pertandingan itu Pizarro mulai ragu dengan keputusannya untuk pensiun pada akhir musim 2019/20 mendatang.
Werder Bremen berhasil menang mudah atas SV Atlas Delmenhors pada laga putaran pertama DFB Pokal 2019/20. Datang sebagai tim tamu, Werder Bremen berhasil menang dengan skor telak 1-6, melalui gol dari Yuya Osako (10’), Niklas Moisander (19’), Milot Raschia (37’), Davy Klaassen (40’), dan brace dari Pizarro (68’, 74’).
Catatan golnya pada laga itu pun mengantarkan Pizarro sebagai salah satu pencetak gol tertua di DFB Pokal, di mana kini dirinya sudah berusia 40 tahun 311 hari. Namun Pizarro masih belum mampu memecahkan rekor pencetak gol tertua di sepanjang sejarah DFB Pokal, yakni Karl Lambertin yang berhasil mencetak gol pada usia 44 tahun yang terjadi tahun 1980 silam.
Usai mencetak gol ke gawang SV Atlas Delmenhors, Pizarro mulai ragu dengan keputusannya untuk pensiun pada penghujung musim 2019/20 mendatang. Padahal sebelumnya dia telah membulatkan tekatnya untuk menjadikan musim 2019/20 sebagai musim terakhirnya sebagai pemain sepak bola profesional.
“Sangat bagus untuk mencetak gol dan mencetak rekor baru. Itu perasaan baru setiap waktu,” kata Pizarro.
Pada laga melawan SV Atlas Delmenhors sendiri Pizarro datang dari bangku cadangan pada menit ke-65 menggantikan Yuya Osako.
Artikel Tag: claudio pizarro, Werder Bremen