Tunggal Putra Indonesia Loloskan 2 Wakil ke Semifinal Malaysia IS 2022
Berita Badminton : Tim tunggal putra bulu tangkis Indonesia berhasil meloloskan dua wakil ke babak semifinal turnamen Malaysia International Series 2022 yang berlangsung di Arena Badminton Perak, Kompleks Sukan Ipoh yakni Bobby Setiabudi dan juga Syabda Perkasa Belawa.
Bobby Setiabudi menjadi wakil Merah Putih pertama yang lolos ke babak semifinal setelah mengalahkan pemain non unggulan asal Taiwan, Chang Shih Chieh dua game langsung yang cukup ketat dengan skor 22-20 dan 21-18 .
Bobby Setiabudi akan mencoba meraih final pertamanya musim ini menghadapi pemain asal China, Lei Lan Xi yang di laga lainnya berhasil mengalahkan pemain asal tuan rumah Malaysia, Eogene Ewe dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-16 dan 21-12 dalam tempo 35 menit.
Sementara itu di laga perempat final lainnya, Syabda Perkasa Belawa yang menempati unggulan kedelapan, berhasil mengalahkan rekan senegaranya yang juga unggulan kedelapan, Yohanes Saut Marcellyno lewat perarungan ketat rubber game dalam tempo 1 jam dan 1 menit dengan skor 21-14, 16-21 dan 21-14.
Selanjutnya di babak empat besar pada Sabtu (12/11), wakil Indonesia Syabda Perkasa Belawa akan mencoba memesan tempat di babak final Malaysia International Series 2022 menghadapi pemain asal China lainnya, Liu Liang yang di laga lainnya berhasil menyingkirkan tunggal putra asal tuan rumah Malaysia, Lim Chi Wing dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-17 dan 21-15 dalam durasi 32 menit .
Artikel Tag: Syabda Perkasa Belawa, Bobby Setiabudi, Malaysia international Series 2022