Tragisnya Debut Dele Alli di Serie A, 10 Menit Untuk Satu Kartu Merah

Penulis: Uphit Kratos
17 Mar 2025, 22:45 WIB
Dele Alli

Dele Alli

Berita Liga Italia: Debut mengerikan Dele Alli bersama FC Como di Serie A. Pemain asal Inggris tersebut hanya bermain selama 10 menit, sebelum akhirnya dikartu merah wasit.

Pemain internasional Inggris itu telah diberi izin untuk berlatih bersama FC Como di bawah asuhan Cesc Fabregas pada Desember 2024. Tidak hanya itu, dia pun diberi kontrak hingga akhir musim, dengan opsi perpanjangan hingga Juni 2026.

Pelatih FC Como, Cesc Fabregas kemudian memasukkan Dele Alli dalam skuad untuk pertandingan melawan AC Milan, dan dia diberi kesempatan untuk kembali menjalani laga kompetitif pertamanya setelah absen 735 hari selama/

Ketika itu dia masuk sebagai pemain pengganti di menit ke-81. Namun debutnya itu tidak berlangsung lama, karena 10 menit kemudian ia mendapat kartu merah karena melanggar gelandang Milan, Ruben Loftus-Cheek dari belakang.

Bahkan mantan rekan setimnya, Kyle Walker, mencoba membujuk wasit agar tidak mengambil keputusan yang tak terelakkan itu, karena ia tahu betapa kerasnya hidup yang dialami Alli beberapa tahun belakangan ini.

Terakhir kali Alli memainkan pertandingan sepak bola resmi adalah untuk Besiktas dalam hasil imbang 0-0 melawan Antalyaspor di Super Lig Turki pada 26 Februari 2023. Pada periode itu, ia dipinjamkan ke Besiktas dari klub Liga Premier Everton.

Gelandang kreatif ini akan berusia 29 tahun pada bulan April dan menerima 37 caps senior untuk Inggris dalam kariernya, mencetak tiga gol.

Artikel Tag: Dele Alli

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru