Kanal

Tottenham Tetapkan Dua Target Utama Transfer di Bursa Musim Panas Mendatang

Penulis: Vina Enza
24 Mar 2019, 09:19 WIB

Tottenham mengincar servis Diogo Jota dan Jack Grealish

Berita Transfer: Tottenham Hotspur dikabarkan telah menetapkan striker Wolves, Diogo Jota dan incaran lama mereka, gelandang Aston Villa, Jack Grealish di bursa musim panas mendatang.

Mauricio Pochettino tidak mendatangkan pemain anyar di dua bursa transfer terakhir namun saat ini telah mulai menyusun daftar pemain yang dijadikan targetnya akhir musim nanti.

Target pertama adalah Diogo Jota, pemain asal Portugal yang masih berusia 22 tahun telah menunjukkan performa impresif bersama Wolves musim ini dengan mencetak tujuh gol dalam 14 pertandingan terakhir termasuk hat-tricknya kontra Leicester City.

Menurut kabar yang dilansir Express UK, Pochettino yakin bahwa Jota yang masih terikat kontrak hingga 2022 mendatang bisa mengurangi beban yang diemban oleh striker utama Spurs, Harry Kane. Meskipun telah memiliki Heung-min Son yang bisa beradaptasi dengan tim namun gaya bermainnya berbeda dengan kapten Inggris.

Fernando Llorente yang didapuk sebagai pelapis di lini serang Tottenham dianggap gagal memberikan dampak saat Kane absen di awal tahun ini, akan tetapi Spurs dipastikan akan menjalani negoisasi yang alot dengan Wolves yang saat ini menghuni peringkat tujuh klasemen sementara Premier League.

Tentunya klub yang bermarkas di Molineux tersebut tidak ingin kehilangan salah satu aset berharga mereka yang telah membantu Wolves menembus semifinal Piala FA.

Dalam dua musim terakhir Wolves telah berhasil mendatangkan beberapa pemain papan atas berkat hubungan baik super agen Jorge Mendes dengan klub. Jota direkrut Wolves pada Januari 2018 dari Atletico Madrid dengan mahar 12,6 Juta Poundsterling (sekitar Rp. 235 Miliar).

Sedangkan pemain kedua yang menjadi target Pochettino adalah gelandang Aston Villa, Jack Grealish yang merupakan incaran lama Spurs untuk memperkuat lini tengah Spurs. Villa kemungkinan akan mendapatkan hukuman dari EFL karena kondisi keuangan terkini mereka dan Spurs ingin memanfaatkan situasi yang tidak menentu tersebut.

Tottenham gagal merekrut Grealish musim panas lalu dengan nilai transfer 30 Juta Poundsterling (sekitar Rp. 335 Miliar). Villa dikabarkan sedang terancam merugi sebesar 60 Juta Poundsterling (sekitar 670 Miliar) dan juga prospek pengurangan poin karena pelanggaran finansial.

Artikel Tag: Tottenham Hotspur, Diogo Jota, Jack Grealish

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru