Tottenham Hotspur Masuk dalam Perburuan Viktor Gyokeres

Penulis: Demos Why
21 Mar 2025, 09:50 WIB
Viktor Gyokeres.

Viktor Gyokeres. (Foto: Maciej Rogowski/Eurasia Sport Images/Getty Images)

Berita Transfer: Tottenham Hotspur dikabarkan tertarik mendatangkan striker Sporting Lisbon dan target Manchester United, Viktor Gyokeres, di musim panas.

Viktor Gyokeres tampil luar biasa untuk Sporting Lisbon di sepanjang musim ini, mencetak 50 gol dalam 46 pertandingan di semua kompetisi serta menyumbangkan sepuluh assist untuk rekan setimnya. Dengan performa mengesankan tersebut, tak heran jika namanya dikaitkan dengan beberapa klub besar Eropa.

Menurut laporan Fichajes, Tottenham Hotspur menjadi salah satu tim yang sangat tertarik merekrut Gyokeres guna mengatasi masalah di lini depan. Sejak kepergian Harry Kane ke Bayern Munich, Spurs belum benar-benar menemukan pengganti sepadan di posisi striker utama.

Namun, mereka bukan satu-satunya peminat. Manchester United juga disebut-sebut tengah memantau situasi sang penyerang dan bisa menjadi pesaing serius dalam perburuan tanda tangannya.

Gyokeres terlihat sebagai sosok yang ideal untuk menggantikan Kane di Tottenham, tetapi keputusan akhir tetap ada di tangan sang pemain. Apakah ia lebih tertarik bergabung dengan Spurs atau justru memilih United yang juga membutuhkan tambahan kualitas di lini serang?

Kedua klub tersebut memang tidak dalam performa terbaik musim ini, yang bisa menjadi tantangan dalam meyakinkan pemain sekelas Gyokeres untuk bergabung. Namun, sebagai tim dengan sejarah besar, baik Spurs maupun United tetap memiliki daya tarik tersendiri bagi pemain top.

Selain mereka, Arsenal dan Chelsea juga tengah mencari tambahan di lini depan. Dengan proyek yang lebih menjanjikan saat ini, kedua tim London itu bisa menjadi pilihan yang lebih menarik dibandingkan Tottenham atau United.

Saga transfer Gyokeres dipastikan akan menjadi salah satu yang paling dinantikan dalam beberapa pekan ke depan. Ke mana pun ia berlabuh, kehadirannya di Premier League akan menjadi tontonan menarik bagi para penggemar sepak bola Inggris.

Artikel Tag: Viktor Gyokeres, Tottenham Hotspur, Sporting Lisbon, Manchester United

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru