Kanal

Tinggalkan Serie A, Arthur Cabral Resmi Menyebrang ke Benfica

Penulis: Uphit Kratos
09 Agu 2023, 07:45 WIB

Arthur Cabral

Berita Liga Italia: Ayah Arthur Cabral berterima kasih kepada Fiorentina dan mengkonfirmasi jika anaknya sudah setuju pindah ke Benfica. Transfer telah dikonfirmasi.

Ada beberapa laporan, termasuk Sportitalia dan Sky Sport Italia yang menyebutkan bahwa transfer Arthur Cabral ke benfica akan bernilai 20 juta Euro ditambah 5 juta Euro dalam bentuk bonus terkait performa.

Dalam sebuah wawancara, ayah sekaligus agen dari sang pemain, Helio Cabral menegaskan jika anaknya sudah sepakat gabung ke klub asal Portugal tersebut, dan berterima kasih kepada pihak klub.

"Dia sangat senang, Benfica adalah tim yang akan menantang gelar juara, jadi dia memiliki peluang besar untuk menjadi juara Portugal," ujar Helio Cabral.

"Ini tim yang hebat, saya sangat bangga. Saya harap dia akan melakukannya dengan baik dan menjadi pembunuh bayaran seperti biasanya. Arthur memberi tahu saya kabar itu kemarin, dia sudah menyetujui semuanya dan hari ini transfernya dikonfirmasi.

"Kami harus berterima kasih kepada Fiorentina untuk segalanya. Inilah sepak bola, satu hari Anda berada di sini, hari berikutnya Anda berada di tempat lain. Kami mendukung mereka untuk menjalani musim yang hebat.

"Arthur akan memberikan segalanya dan membantu tim ini dengan cara apa pun yang memungkinkan dengan tekad dan usaha. Dia akan menghormati seragam ini."

Pemain asal Brasil berusia 25 tahun ini pindah ke Fiorentina dari FC Basel pada Januari 2022 dengan nilai transfer sebesar 15.5 juta Euro sebagai pengganti Dusan Vlahovic yang hengkang ke Juventus.

Artikel Tag: Arthur Cabral, Fiorentina, Benfica

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru