Kanal

Timnas Italia Kehilangan Giorgio Scalvini Jelang Piala Eropa 2024

Penulis: Rei Darius
03 Jun 2024, 12:56 WIB

Giorgio Scalvini lewatkan Piala Eropa 2024 (Image: Getty)

Berita Liga Italia: Bek Atalanta, Giorgio Scalvini, dipastikan bakal melewatkan Piala Eropa 2024 bersama timnas Italia pada musim panas ini setelah mengalami cedera ligamen lutut anterior (ACL).

La Dea telah mengonfirmasi pada Senin (3/6) dini hari tadi WIB bahwa Giorgio Scalvini mengalami cedera ACL dalam pertandingan terakhir mereka di Serie A kontra Fiorentina.

Sang bek tengah berusia 20 tahun telah menjalani pemeriksaan MRI dan telah dikonfirmasi adanya robekan pada lutut kirinya.

Pada hari Senin (3/6) ini, Scalvini juga dijadwalkan untuk melakukan pertemuan dengan seorang spesialis untuk "menentukan langkah berikutnya dan yang pantas," demikian pernyataan resmi Atalanta, sebagaimana dikutip oleh Gazzetta.

Scalvini sebenarnya sukses mencetak sebuah gol di babak pertama pada pertandingan kontra Fiorentina di Gewiss Stadium.

Namun, pertandingan tersebut berakhir dengan cara yang terburuk hingga La Dea menderita kekalahan dengan skor 2-3.

Dengan cedera ini, maka Scalvini dipastikan tidak akan ikut serta dalam skuat timnas Italia untuk Piala Eropa 2024.

Scalvini termasuk dalam skuat bayangan Luciano Spalletti untuk Piala Eropa 2024, dan diharapkan tiba di Coverciano pada Senin (3/6) pagi waktu setempat untuk mempersiapkan diri menjelang turnamen.

Namun cederanya telah menjadi kabar buruk bagi Gli Azzurri, yang sebelumnya telah kehilangan Francesco Acerbi akibat cedera pangkal paha.

Bek tengah Juventus, Federico Gatti, telah dipanggil untuk stand-by menjelang turnamen, seiring dengan cederanya Acerbi.

Artikel Tag: Giorgio Scalvini, Timnas Italia, Atalanta, Piala Eropa 2024

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru