Kanal

Tim yang Akan Sulitkan Bigetron RA di Fase Grup PMGC 2022 Menurut Luxxy

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
01 Nov 2022, 06:00 WIB

Luxxy via Instagram/@luxxy_made

Berita Esports: Tim PUBG Mobile Indonesia, Bigetron RA, tergabung dalam grup merah di babak penyisihan grup PMGC 2022. Meski tidak dikategorikan grup neraka, grup merah tetap menampilkan tim-tim hebat mancanegara.

Dari 15 tim pesaing Bigetron RA di grup merah PMGC 2022, ada satu tim yang menurut Luxxy akan menyulitkan timnya tersebut. Hal ini diungkapkannya dalam live streaming di kanal YouTube Alan punggawa Genesis Dogma GIDS.

Saat itu, sang kembaran Zuxxy mendpatkan pertanyaan mengenai tim yang akan menyulitkan Alien Merah nanti di penyisihan grup. Dia kemudian menjawab calon pengganggu Bigetron RA adalah The Infinity tim asal Thailand.

"Siapa ya, INFIN (Infinity) lah," jawab Luxxy secara singkat, dikutip dari RevivaL TV.

The Infinity termasuk dalam salah satu tim yang diunggulkan untuk memenangkan PMGC 2022. Apalagi Logan dan kawan-kawan sedang menjalani masa-masa kejayaannya akhir-akhir ini.

Infinity baru saja menyabet treble winner dengan menjadi juara di PMPL TH Fall 2022, PMRC 2022, dan PMPL SEA Fall 2022. Performa tersebut tentu merupakan modal bagus bagi mereka meneruskan tren positifnya dan meraih quadruple di PMGC nanti.

Kendati tampak sangat superior, melansir dari RevivaL TV sebenarnya The Infinity memiliki rekor yang kurang bagus tatkala melakoni turnamen offline.

Grup merah akan membuka gelaran babak penyisihan grup dari PMGC 2022. Para pesertanya akan bersaing demi mengamankan posisi tiga besar untuk lolos ke babak grand final.

Pertandingan di grup merah dijadwalkan berlangsung selama empat hari, tepatnya mulai tanggal 10 sampai 13 November 2022. Setiap harinya ada enam pertandingan akan dimainkan alias secara keseluruhan tim akan bermain 24 kali dalam empat hari.

Artikel Tag: Luxxy, Bigetron RA, PMGC 2022

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru