Tim Putra U17 Djarum Lolos ke Babak Final Superliga Junior 2017
Berita Badminton : Tim beregu putra U17 asal Djarum Kudus sukses melangkah ke babak final turnamen Superliga Junior PBSI 2017 setelah di semifinal berhasil menumbangkan tim putra asal Mutiara Cardinal dengan skor akhir 3-1 .
Di partai pertama tunggal putra, Syabda Perkasa Belawa berhasil membawa Djarum Kudus unggul 1-0 setelah wakilnya yang turun, Syabda Perkasa Belawa berhasil mengalahkan wakil Mutiara Cardinal, Rachmat Herdianto dengan pertarungan tiga game 14-21, 21-11 dan 21-16, dalam pertandingan yang berlangsung di GOR Djarum Magelang Jawa Tengah Jumat (8/12) malam waktu setempat.
Partai kedua ganda putra, pasangan Bernadus Bagas Kusuma Wardana/Dwiki Rafian Restu sukses membawa Djarum unggul 2-0 setelah mengalahkan wakil Mutiara, Helmi Yudha Arrafi/Peter Mandala Surya Sumardi dengan dua game langsung 21-17 dan 21-15.
Selanjutnya di partai ketiga tunggal kedua, Mutiara Cardinal berhasil menipiskan ketertinggalan menjadi 1-2 setelah wakilnya yang turun, Yudha Putra Framudya berhasil mengalahkan pemain Djarum, Bobby Setiabudi dengan dua game 21-16 dan 21-19.
Djarum Kudus berhasil memastikan kemenangan dan melangkah ke final dengan skor akhir 3-1 setelah wakil keempat ganda kedua mereka pasangan I Putu Pande Sheva/Rahmad Julio Rafli Ritonga berhasil meraih poin dengan mengalahkan wakil Mutiara Cardinal, pasangan Andre Langgeng Pangestu/Zank Oscario Dewangga dengan dua game langsung dengan skor 21-19 dan 21-15.
Meskipun menang dengan skor meyakinkan, nanun permainan yang ditunjukkan oleh para pemain tunggal kurang maksimal dan masih ada beberapa area yang masih perlu diperbaiki. Namun secara keseluruhan permainan para pemain Djarum Kudus sudah cukup baik.
"Pertandingan hari ini terutama untuk yang tunggal putra maupun putri saya rasa mereka masih merasakan ketegangan. Tetapi untuk ganda, penampilan mereka sudah normal," kata Fung Permadi manajer tim Djarum Kudus.
Selanjutnya di partai puncak, Djarum Kudus akan menghadapi tim putra Exist Jakarta, setelah di babak semifinal berhasil menyingkirkan tim SGS PLN Bandung, dengan skor telak 3-0.
Artikel Tag: djarum kudus, Pelatnas, Superliga Junior 2017