Kanal

Tim Indonesia Habis, Gagal Lolos ke Playoff AOV Premier League 2022

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
23 Nov 2022, 00:00 WIB

Dewa United AOV via Instagram/Esports.ID

Berita Esports: Tidak ada wakil Indonesia di babak playoff turnamen AOV Premier League (APL) 2022. Ketiga tim tanah air yaitu Dewa United Esports, ArchAngel, dan DG Esports, tersingkir dari babak penyisihan grup pada Senin (21/11) dengan finis sebagai juru kunci klasemen. 

Para tim jawara Indonesia terlihat masih cukup kesulitan mengarungi tur AOV internasional tersebut. Dewa United, ArchAngel, serta DG, berjibaku melawan tim-tim hebat macam Bikertopia, Talon Esports, Buriram United, dan Flash Wolves sebagai tim besar pada ajang ini. 

Terbukti sepanjang penyisihan grup APL 2022, semua tim Indopride tidak mampu memenangkan satu pun pertandingan. Mereka menjadi lumbung poin lawan-lawannya sampai akhirnya angkat kaki dari acara. 

Dewa United Esports yang sebelumnya digasak oleh Buriram United 3-1 pun menutup perjuangannya dengan kekalahan skor serupa di pertandingan Grup C terakhirnya. Hasil ini sekaligus menjadi kenang-kenangan terakhir Anak Dewa beserta tiga tim kontestan lainnya di LAN Vietnam sejak Rabu (16/11). 

Nasib Dewa United juga dirasakan oleh Archangel dan DG Esports, pulang tanpa meraih kemenangan di penyisihan grup masing-masing pada Grup B dan Grup D. Raihan ini tidak terlepas dari ketatnya persaingan dalam memperebutkan gelar juara APL 2022 dan prize pool terbesar dari 1 juta USD. 

Dengan tersisih di fase grup AOV Premier League 2022 maka tim-tim Indonesia membawa pulang hadiah senilai 5.000 USD. Melansir dari Esports.ID, apresiasi atas perjuangan Dewa United Esports, ArchAngel, dan DG Esports, tetap layak diberikan kepada ketiganya yang sudah berhasil menembus acara internasional pada 2022.

Artikel Tag: Dewa United AOV, Arena of Valor Premier League 2022, DG Esport AOV, ArchAngel

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru