Kanal

Tim Beltran Tertarik Unifikasi Lawan Lomachenko

Penulis: Fafa Zahir
16 Mei 2018, 06:30 WIB

Vasyl Lomachenko (kiri) dan Ray Beltran/Boxingscene

Berita Tinju: Sesaat setelah Vasyl Lomachenko memukul jatuh Jorge Linares, Sabtu lalu, promotor Bob Arum mengungkapkan bahwa petinju Ukraina itu akan kembali naik ring pada 25 Agustus mendatang. Arum yakin lawan yang akan dihadapi Lomachenko adalah juara kelas ringan WBO, Ray Beltran (35-7-1, 21 KO).

Manajer Beltran, Steve Feder, kepada BoxingScene.com, Minggu malam lalu mengatakan, “Kami menonton dengan seksama pertarungan tadi malam dan kami melihat dengan jelas beberapa kemungkinan untuk kami dan kami akan sangat senang jika bisa membicarakan sesuatu.”

“Ray tak pernah mengindar dari siapa pun dan kami tahu (Mikey) Garcia sudah diambil oleh (Robert) Easter."

Kesepakatan sudah dicapai, Garcia (juara kelas ringan WBC lightweight) akan melawan Easter (juara IBF) dalam laga unifikasi pada akhir Juni mendatang.

“Ada beberapa pilihan yang bisa diambil dan kami akan melihat kemungkinannya. Kami ingin mengetahui apa yang sudah direncanakan Top Rank untuk Ray. Satu hal yang jelas Ray tak pernah takut menghadapi siapa pun untuk menjadi yang terbaik di dunia. Dia sudah berada di ring melawan siapapun,” tutur Feder lagi/

“Jangan lupa dia juga memberikan perlawanan sangat ketat ketika menghadapi (Terence) Crawford dan membuat lawannya sangat kesulitan. Dia satu-satunya petinju yang bisa bertahan hingga laga berakhir saat melawan Crawford dan dia kini sudah naik ke kelas welter. Ini menunjukkan petiju macam apa yang bisa dihadapi Ray.”

Beltran (35-7-1, 21 KO) menyabet gelar juara WBO, 16 Februari lalu menundukkan Paulus Moses dalam 12 ronde. “Ray telah beristirahat dan kini dia siap. Kami akan memulai kamp latihan dan soal pertarungan selanjutnya akan bergantung kepada Bob dan Ray. Jadi kami mulai menatap pertarungan berikutnya,” ungkap Feder.

Artikel Tag: Ray Beltran, Vasyl Lomachenko, Jorge Linares, Kelas Ringan, WBO, Bob Arum, Steve Feder, berita tinju

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru