Kanal

Thomas Frank Akui Kekalahan Brentford dari Fulham

Penulis: Demos Why
05 Nov 2024, 20:02 WIB

Thomas Frank. (Foto: Adam Davy/PA Images)

Berita Liga Inggris: Manajer Brentford, Thomas Frank, mengakui kekalahan dramatis yang didapatkan oleh timnya saat tandang ke markas Fulham dini hari tadi.

Brentford meraih hasil yang sangat mengecewakan pada lanjutan pertandinan pekan ke-10 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Fulham di Craven Cottage, Selasa (5/11) dini hari WIB, the Bees menelan kekalahan dengan skor tipis 2-1.

Pada laga tersebut, the Bees sebenarnya sempat unggul lebih dulu melalui gol Vitaly Janelt pada menit ke-24. Namun, kemenangan mereka sirna usai tim tuan rumah mencetak dua gol kemenangan di perpanjangan waktu babak kedua melalui brace Harry Wilson.

Selepas laga usai, Thomas Frank memberikan komentarnya. Frank mengaku kecewa dengan hasil tersebut namun di sisi lain ia juga mengakui kehebatan the Cottagers dalam memanfaatkan peluang di menit-menit akhir untuk membalikkan kedudukan.

“Tim yang lebih baik pada hari ini pada akhirnya memenangkannya. Kami kalah dari situasi di mana kami melakukan segalanya dengan benar - pujian untuk Harry Wilson, tetapi dia hanya mencetak gol dari posisi itu satu dari 100,” kata Frank kepada BBC Sports.

“Itu lebih dari adil. Setiap pertandingan memiliki ceritanya sendiri - kami terutama melihat diri kami sendiri, tetapi ada tim lain di lapangan yang bermain dengan baik.”

“Mari kita lihat di akhir musim dan lihat berapa banyak kemenangan yang kami raih di laga tandang. Di atas kertas, Fulham mungkin bukan tim terbesar yang pernah kami hadapi, namun mereka mungkin melakukan yang terbaik saat melawan kami dalam hal mendominasi permainan.”

Dengan hasil ini, the Bees menempati posisi ke-12 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 13 poin.

Artikel Tag: Thomas Frank, brentford, fulham

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru