Kanal

Terobosan Geek Fam di MPL ID S11: Gandeng Slate Esports sampai Rekrut Matt

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
28 Jan 2023, 04:30 WIB

Geek Fam Kolaborasi dengan Slate Esports dan Pinjam Matt dari Bigetron Alpja via Tribunnews.com

Berita Esports: Tim Mobile Legends MPL dari Geek Fam membuat sejumlah terobosan untuk musim baru MPL Indonesia yaitu MPL ID Season 11.

Berkolaborasi dengan Slate Esports menjadi upaya terobosan pertama dari Geek Fam. Kerjasama ini menyebabkan tim akan berkompetisi sebagai Geek Slate pada MPL ID Season 11.

Pihak Geek Fam juga sudah memublikasikan soal kepastian nama Geek Slate lewat unggahan Instagram milik mereka.

Kolaborasi antara Geek Fam dan Slate Esports sudah terlebih dahulu dilakukan terhadap divisi Dota 2. Mengutip laman Tribunnews.com, tim yang berlaga di kancah esports Dota 2 pun menggunakan nama Geek Slate.

Adanya kerjasama ini menandai kembalinya Ivan Yeo (salah satu pendiri Slate Esports) ke Indonesia demi meramaikan MPL ID Season 11.

Mengutip laman Oneesports, Ivan pun akan menjadi rival EVOS Esports sang mantan tim. Pria asal Singapura itu adalah mantan CEO EVOS Esports sekaligus salah satu pendiri organisasi tersebut.

Ivan bersama EVOS Esports telah berhasil menorehkan prestasi bergengsi yakni menjuarai M1 World Championship. Kebersamaan antara kedua pihak lalu berakhir pada Juli 2021 silam.

Selanjutnya Ivan Yeo mendirikan Avium yang merupakan induk perusahaan dari Slate Esports organisasi esports baru bentukannya.

Terlepas dari masa lalunya itu, sang penggemar Dota 2 berhasrat mengulangi prestasi bersama Geek Slate tim anyarnya. Ia optimis mampu mempersembahkan piala level nasional mau pun internasional bagi Geek Slate.

"MPL Indonesia adalah tempat pertama saya meraih kesuksesan besar, menjuarai M1 World Championship pada 2019," ungkap Ivan Yeo dikutip dari Oneesports.

"Saya tidak sabar untuk kembali ke MPL ID dan membawa Geek Slate ke kejayaan," tegasnya.

Selain itu Geek Slate MPL juga meresmikan penggawa barunya yaitu Matt. Sang goldlaner bergabung dari Bigetron Alpha dengan status pemain pinjaman.

Artikel Tag: Geek Fam ID MPL, Geek Slate, Slate Esports, MPL ID Season 11

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru