Termasuk Anatoliy Trubin, Inter Akan Rekrut Tiga Kiper Sekaligus
Berita Transfer: Inter Milan siap untuk merekrut tiga penjaga gawang baru pada musim panas ini yakni Anatoliy Trubin, Yann Sommer, dan Raffaele Di Gennaro.
Inter Milan dan Manchester United dikabarkan semakin dekat untuk menyetujui kesepakatan untuk Andre Onana. Nerazzurri siap menerima tawaran senilai €55 juta. Berdasarkan klaim Gianluca Di Marzio, United siap untuk mengajukan tawaran tersebut, dan kesepakatan bisa diselesaikan pada awal pekan depan.
Di samping itu, kapten Inter Samir Handanovic juga akan hengkang pada musim panas ini. Pemain asal Slovenia itu sudah tidak memiliki kontrak per akhir bulan lalu. Menurut Di Marzio, dia tidak akan menandatangani kesepakatan baru, dan akan meninggalkan Inter setelah sebelas musim membela klub. Terakhir, Alex Cordaz juga akan pergi setelah kontraknya habis. Ia dikabarkan akan menyusul Marcelo Brozovic ke Al-Nassr.
Untuk menggantikan trio penjaga gawang yang akan hengkang ini, Nerazzurri akan melakukan perekrutan tiga pengganti sekaligus. Mereka akan mengganti seluruh pemain di bawah mistar gawang dalam sebuah "revolusi" di bawah mistar gawang.
Pemain pertama yang akan didatangkan Inter adalah kiper Shakhtar Donetsk, Anatoliy Trubin. Pemain internasional Ukraina berusia 21 tahun ini akan menelan biaya sekitar €10 juta . Mereka berada di posisi terdepan untuk merekrutnya dan akan bergerak setelah mereka menyelesaikan penjualan Onana.
Kemudian, untuk menggantikan Handanovic, Inter akan merekrut pemain internasional Swiss yang sudah berpengalaman, Yann Sommer. Pemain berusia 34 tahun itu saat ini berstatus sebagai pemain Bayern Munich, setelah bergabung dengan The Bavarians dari Borussia Monchengladbach pada bulan Januari lalu. Inter siap mendatangkan Sommer dengan biaya sekitar €5 juta.
Terakhir, Inter akan merekrut kiper Raffaele Di Gennaro dari tim Serie C, Gubbio, sebagai pengganti Cordaz sebagai kiper pilihan ketiga. Seperti Cordaz, Di Gennaro yang berusia 29 tahun merupakan jebolan akademi Inter.
Artikel Tag: Anatoliy Trubin, Inter Milan, Yann Sommer, raffaele di gennaro