Kanal

Tentang Moise Kean, Raffaele Palladino: Mainnya Nggak Bagus, Tapi Cetak Gol

Penulis: Uphit Kratos
27 Nov 2024, 10:00 WIB

Raffaele Palladino

Berita Liga Italia: Pelatih Fiorentina, Raffaele Palladino menilai jika Moise Kean tidak bermain baik saat melawan FC Como. Tapi dia jadi perhatian karena mampu mencetak gol.

Fiorentina terus tampil impresif di Serie A. Mereka baru saja mengalahkan FC Como dengan skor 2-0 lewat gol yang dicetak Yacine Adli dan Moise Kean, membuat mereka makin kokoh di posisi empat besar.

Dari semua skuad La Viola, Kean merupakan pemain yang paling menarik perhatian. Mantan pemain Juventus tersebut berhasil mencetak gol dalam empat laga secara beruntun, dan kini berada di jajaran daftar top skor bersama Mateo Retegui.

Dalam sesi wawancara bersama DAZN, pelatih Raffaele Palladino menilai Kean sebenarnya tidak bermain cukup baik, meski berhasil mencetak satu gol. Namun dia menegaskan jika sang pemain harus terus berkembang.

“Moise sebenarnya tidak bermain dengan baik hari ini, tetapi ia mencetak gol dan itu saja yang menarik perhatian orang-orang.” ujar Palladino.

“Kami bekerja keras bersamanya dalam latihan dan pujian terutama ditujukan kepadanya, karena ia telah berusaha keras dan kini menuai hasilnya. Ia dapat dan harus terus berkembang.”

Fiorentina saat ini berada di posisi ke-3 klasemen sementara. Mereka hanya kalah satu poin dari Napoli yang berada di posisi puncak, tapi mengumpulkan poin yang sama dengan Inter, Atalanta, dan Lazio.

“Merasa puas berada di posisi ini, tetapi saya katakan kepada para pemain untuk menikmati malam ini dan kemudian mulai memikirkan Liga Konferensi. Ada banyak pertandingan yang harus dijalani sebelum bulan Januari, kami harus menjalaninya satu per satu dan bersaing di ketiga lini.”

Artikel Tag: Raffaele Palladino

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru